Kapolsek Tanjungberingin dan Kepala Desa Pematang Terang Aktifkan Satkamling

Sebarkan:

 

Kapolsek Tanjungberingin, AKP Tobat Sihombing bersama Kepala Desa Pematang Terang dan masyarakat bentuk Satkamling,Senin,(18/3/2024).

SERDANGBEDAGAI | Kapolsek Tanjungberingin, AKP Tobat Sihombing, mengambil langkah proaktif dalam memerangi aksi kejahatan dengan mengajak kepala desa dan para kepala dusun (Kadus) untuk membentuk dan mengaktifkan Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling). Tujuan utama dari langkah ini adalah untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengantisipasi terjadinya tindak kriminal.

Pada pertemuan koordinasi yang diadakan di Aula Kantor Desa Pematang Terang, Senin (18/3/2024), AKP Tobat Sihombing menekankan pentingnya partisipasi aktif dari seluruh warga dalam mendukung sistem keamanan di desa.

Kapolsek mengimbau masyarakat untuk melaporkan segala bentuk kejahatan yang terjadi kepada pihak kepolisian agar dapat ditindaklanjuti sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku.

Sejak tahun 2023 hingga Maret 2024, Polsek Tanjungberingin telah menangani 8 perkara kejahatan, dengan 4 kasus telah selesai ditangani, 3 kasus dalam proses penyelidikan, dan 1 kasus sedang dalam proses pemanggilan tersangka.

"Hal ini menunjukkan komitmen Polsek dalam menegakkan hukum dan memastikan keamanan masyarakat.," ucapnya.

Kapolsek menyatakan dapat disimpulkan hasil dari pertemuan koordinasi tersebut menyepakati pembentukan dan pengaktifan Satkamling di Desa Pematang Terang, sebagai upaya dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencegah potensi terjadinya aksi kejahatan di lingkungan desa tersebut.

"Semoga dengan pembentukan dan pengaktifan Satkamling di Desa Pematang Terang tindak kriminal bisa diminimalkan," tegas Kapolsek.

Sementara itu Kepala Desa Pematang Terang, Lammartua Silaen, sangat merespons kegiatan positif dengan menyatakan dukungan penuh terhadap inisiatif tersebut dan berjanji untuk mengaktifkan Satkamling di desanya. 

"Keberadaan Satkamling akan berperan penting dalam menciptakan suasana Harkamtibmas yang aman dan kondusif bagi seluruh warganya," ujar Silaen. (HR/HR).


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini