Polres Lhokseumawe Sumbang 189 Kantong Darah

Sebarkan:

DONOR DARAH: Polres Lhokseumawe saat menggelar donor darah.


LHOKSEUMAWE | Polres Lhokseumawe berhasil mengumpulkan 189 kantong darah dari hasil gerakan donor darah Hari Bhayangkara ke 75 yang berlangsung di gedung serbaguna Wira satya Polres Lhokseumawe, Selasa (22/06/2021).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K, M.H juga turut mendonorkan darahnya didampingi didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Lhokseumawe Ny Lily Eko Hartanto.

"Bakti kesehatan donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara yang ke-75, selain itu sebagai wujud kepedulian Polri khususnya Polres Lhokseumawe kepada masyarakat yang membutuhkan darah," ujar AKBP Eko Hartanto SIK melalui Kasubag Humas Salman Alfarasi, SH, MH

Tambah Kapolres, bakti kesehatan donor darah tersebut terlaksana berkat kerja sama Polres Lhokseumawe dengan PMI Aceh utara yang diikuti oleh sejumlah personil Polres Lhokseumawe, TNI setempat, ASN Pemko Lhokseumawe, Bhayangkari Lhokseumawe serta sejumlah instansi lainnya.

"Hasilnya, 189 kantong darah terkumpul, atau sebanyak 189 orang berhasil donor darah dan 13 orang lainnya tidak terlaksana karna memiliki riwayat Hipertensi atau tekanan darah rendah" jelasnya. (r/ka)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini