Gudang Siong di Pajak Baru, Belawan Digrebek

Sebarkan:


MEDAN | Satu gudang tempat pengoplosan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar di kawasan Jalan Hiu, Pajak Baru, Belawan digrebek, Kamis (6/3/2025).

Belum diketahui instansi mana yang melakukan penggrebekan terhadap gudang yang disebut-sebut milik R, mantan tentara, itu. 

Sedangkan, informasi yang terhimpun di lapangan menyebutkan, penggerebekan tidak berlangsung lama. 

Petugas pulang setelah menyita ratusan dokumen atau buku kapal nelayan serta puluhan ton minyak yang ditemukan di dalam gudang.

Kemudian gudang disegel  dan diserahkan kepada petugas hukum setempat. (RE Maha/REM).


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini