Ratusan Ibu-ibu Gruduk Polsek Pancur Batu

Sebarkan:

Minta Keluarga Mereka Dibebaskan Pasca Ditangkap Polisi



PANCUR BATU |
Ratusan Ibu-ibu dari Desa Durin Simbelang, Kecamatan Pancur Batu, Deli Serdang, Sumatera Utara gruduk Polsek Pancur Batu. Kedatangan warga ini untuk meminta kepada pihak Kepolisian agar melepaskan keluarga mereka yang telah ditangkap petugas pada Selasa (05/03/2024) pagi. Seperti penuturan sejumlah ibu-ibu saat ditemui disela-sela melakukan aksi demo di depan Mapolsek Pancur Batu.

"Kami meminta kepada pihak kepolisian agar keluarga kami dibebaskan, kenapa keluarga kami yang ditangkap. Sementara keluarga kami tidak pernah melakukan penyerangan kemana pun, seperti yang dituduhkan kepada keluarga kami. Mereka hanya berjaga di Desa kami, soalnya pos IPK yang ada di Desa kami ini diserang sejumlah OTK pada Jumat (01/05/2024) lalu, akibatnya kaca, pintu dan peralatan lainnya jadi rusak,"ujar ibu-ibu ini sambil berteriak Merdeka.

Diakuinya lagi,"kami sangat kecewa kepada pihak kepolisian, padahal pengerusakan itu sudah ada laporannya di Polda Sumut Laporan Polisi Nomor : LP/B/264/III/2024/SPKT/POLDA SUMATERA UTARA/Jumat 01 Maret 2024, atas nama pelapor Agus Saputra Ginting, kenapa laporan itu, tidak ditindaklanjuti,"ujarnya kecewa.

Dijelaskan warga ini lagi, keluarga mereka yang diamankan pihak kepolisian adalah 1. BS, pelajar SMK Negeri 1 Pancur Batu, 2. C, 3. JG, 4. DS, 5. ASG, dan 6. BT.

Pantauan wartawan dilapangkan, terlihat ratusan Ibu-ibu ini memasang teratak di halaman Mapolsek Pancur Batu, sembari memasak nasi untuk makan siang dan malam, karena mereka berencana untuk menginap di Mapolsek Pancur Batu juga permohonan mereka tidak dikabulkan oleh pihak Kepolisian. (R.Ginting)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini