Sukseskan F1H20 di Balige, Disdikpora Toba Laksanakan Kegiatan Pembelajaran Penugasan

Sebarkan:


TOBA| Dalam rangka menyukseskan pelaksanaan event Internasional yakni F1 Power Boat atau F1H2O pada tanggal 01 s/d 03 Maret 2024 di Balige Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Toba menyampaikan kepada satuan pendidikan PAUD/TK/SD/SMP Negeri/Swasta di Kabupaten Toba melaksanakan kegiatan pembelajaran penugasan pada tanggal 01 s/d 02 Maret 2024. 


Hal tersebut disampaikan melalui surat edaran Disdikpora Toba Nomor: 800/755.DISDIKPORA/2024 tentang Pelaksanaan Pembelajaran Penugasan. Sebagai tembusan kepada Bupati Toba Poltak Sitorus yang ditandatangani oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Toba, Drs. Rikardo Hutajulu, M.Pd.


Bahwa seluruh warga sekolah dapat menyaksikan event dimaksud dan dapat menjadi tagihan pembelajaran bagi tenaga pendidik. Khusus kepada warga SMPN 1 Balige, SMP N 2 Balige dan SDN 173524, melaksanakan pembelajaran penugasan dimaksud pada tanggal 29 Februari s/d 02 Maret 2024.

"Pembelajaran penugasan itu tidak harus datang ke sekolah, namun guru menugaskan siswa melakukan pembelajaran untuk materi yang diberikan," sebut Rikardo Hutajulu, saat dikonfirmasi, Rabu (28/2/2024). (0S)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini