Masih Dalam Proses Pembangunan, Podomoro City Ambruk

Sebarkan:
IMG_20151205_195101

 

Meski belum selesai dibangun, Podomoro City yang berada di Jalan Putri Hijau/Jalan Guru Patimpus, Medan, dikabarkan ambruk. Mendapat informasi tersebut, sejumlah wartawan media cetak dan online pun langsung bergegas ke lokasi, Sabtu (5/12) sore.

Saat tiba di depan pintu masuk proyek, tampak dua unit mobil patroli dari Polsek Medan Barat terparkir. Sementara petugas kepolisian sudah berada di dalam untuk melakukan pemeriksaan. Posisinya pada saat itu pintu sudah ditutup.
Beberapa saat kemudian, para wartawan yang berada di lokasi, sembari memantau, turut mengabadikan gambar lokasi. Akan tetapi, para petugas sekuriti sontang menghadangnya dan melakukan pelarangan.

"Jangan foto-foto, Bang," ujar seorang sekuriti sembari menghadang arah kamera.

Tak hanya itu, bahkan petugas kepolisian yang hendak masuk ke lokasi juga sempat dihadang para penjaga itu.

"Saya dari Polres," ujar Inspektur Satu Alex Silalahi kepada mereka.

Tapi para penjaga tak juga membukakan pintu. Akan tetapi, setelah beberapa waktu menunggu, polisi yang menjabat sebagai Kanit Identifikasi Polresta Medan tersebut akhirnya diperbolehkan masuk.

Selang beberapa waktu, petugas kepolisian dari Polsek Medan Barat yang tadi sempat masuk ke dalam keluar dari lokasi proyek. Akan tetapi, saat ditemui wartawan, mengatakan belum tahu secara pasti apakah ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

"Kalau korban belum tau. Kami cuman memantau saja. Petugas reskrim masih ada di dalam. Kami pulang karena masih ada kerjaan mengenai pilkada," ujarnya sembari berlalu. (Tun)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar