PANCURBATU | Tiga orang pria bernama Agus Ginting, Mirpan dan Robin Gunawan Pandia menjadi korban penembakan orang tak dikenal (OTK) di kawasan Jalan Jamin Ginting, Pancur Batu, Rabu (5/3/2025) sekira pukul 04.00 Wib. Ketiganya merupakan warga Desa Durin Simbelang, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Informasi yang dihimpun dilapangan, pelaku penembakan yang belum diketahui identitasnya datang dari arah Medan menuju Tanah Karo dengan mengendarai mobil pickup jenis Suzuki Carry.
Begitu tiba dilokasi kejadian, pelaku langsung menembaki ke arah ke tiga korban. Namun mereka masih beruntung, karena tak ada satu pun ada yang mengenai mereka.
Namun aksi ala koboi yang dilakukan pelaku, membuat situasi mencekam, karena warga pun menjadi ketakutan akibat insiden penembakan itu.
Robin Gunawan Pandia mengatakan mereka ditembaki saat duduk-duduk di pos jaga. "Kami lagi duduk-duduk, tiba-tiba datang pickup itu dan orangnya nembakin kami," ujarnya.
Dikatakan Robin lagi, saat itu dia bersama dua temannya sedang di pos jaga malam di Jalan Jamin Ginting. "Memang enggak ada yang kena tembakan, karena saat ditembaki itu kami langsung lari, setelah kami ditembaki itu, pelaku langsung kabur ke arah Berastagi," ujar Robin.
Menurut Robin, ini kedua kalinya mereka mengalami kejadian serupa. Sebelumnya, pada Kamis (12/12/24) tahun lalu. Salah seorang warga, Toni Karni Gurusinga (33) menjadi korban pembacokan di bagian pinggangnya.
"Tahun lalu salah seorang warga kena bacok, dan mobilnya pun sama,"kata Robin.
Robin pun mengakui telah melaporkannya kejadian itu ke Polsek Pancur Batu dengan bukti lapor LP/B/106/III/2025/SPKT/POLSEK PANCUR BATU/POLRESTABES MEDAN/POLDA SUMATERA UTARA. (tim)