DPC Partai NasDem Sergai Bersama PSP Foundation Bantu Warga Terdampak Banjir di Seirampah

Sebarkan:

Mewakili PSP Foundation, Rudiansyah didampingi Anggota DPRD Sumut, Dimas Tri Adjie, Ketua DPC Partai NasDem Sergai, Joni Walker Manik dan jajaran secara simbolis menyerahkan bantuan kepada warga terdampak banjir di Dusun III Desa Seirampah, Kecamatan Seirampah, Kamis (17/11/2022).

SERDANGBEDAGAI |
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) berkolaborasi bersama Prananda Surya Paloh (PSP) Foundation memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir di Kecamatan Seirampah, Kamis (17/11/2022).

Bantuan diserahkan oleh Prananda Surya Paloh diwakili Tenaga Ahli, Rudiansyah didampingi Anggota DPRD Sumut Fraksi NasDem, Dimas Tri Adjie dan Ketua DPC Partai NasDem Sergai, Joni Walker Manik kepada warga terdampak banjir di 2 tenda Posko yang berlokasi di Dusun III Desa Seirampah, Kecamatan Seirampah.

Usai menyerahkan bantuan, Ketua DPC Partai NasDem Sergai, Joni Walker Manik didampingi Sekretaris Ali Amran mengungkapkan, mengetahui banjir di Seirampah semakin meluas, dirinya langsung melakukan koordinasi dengan PSP Foundation dan Anggota DPRD Sumut Dimas Tri Adjie, sekaligus melaporkan kondisi dan situasi banjir di Seirampah.

"Alhamdulilah, tidak menunggu lama, PSP Foundation dan Dimas Tri Adjie merespon dan langsung menurunkan bantuan untuk diserahkan kepada saudara-saudara kita yang terdampak banjir," katanya.

Sementara, Dimas Tri Adjie mengatakan pemberian bantuan ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial Partai NasDem di Kabupaten Sergai berkolaborasi dengan PSP Foundation.

Anggota DPRD Sumut ini menjelaskan, bantuan yang diserahkan berupa beras sebanyak 750 Kg, beserta 150 paket bantuan bahan pangan terdiri dari, minyak goreng, gula, bubuk teh dan lain-lain.

Dia juga berharap adanya kebijakan pemerintah, khususnya pemerintah pusat, supaya normalisasi Sungai Bedagai benar-benar dituntaskan, agar kejadian banjir ini tidak menjadi agenda rutin tahunan.

"Semoga bantuan yang kita berikan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir," katanya. (HR) 

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini