Alhamdulillah...! Kapolres Langkat Sodaqoh Alquran ke TPQ Al-Ilyasiyah

Sebarkan:
Kapolres Langkat Sodaqoh Alquran ke TPQ Al-Ilyasiyah




LANGKAT-Ini merupakan kegiatan positif dan pantas ditiru. Ya, Kapolres Langkat AKBP Dede Rojudin, menyerahkan bantuan Alquran dan Iqrok kepada yayasan TPQ Al-Ilyasiyah di Desa Paya Mabar, Kecamatan Stabat, Rabu (21/3/2018).

Bantuan Al Quran diserahkan langsung Oleh Kapolres Langkat AKBP Dede Rojudin dan didampingi oleh Ketua FPI Kabupaten Langkat Ustad Riza AzhariI S.Sos beserta pengurus FPI sekitar pukul 15.00 WIB.

Rangkaian giat yang dilaksanakan dimulai dengan pembacaan Ayat Suci Al Quran oleh Ibu Nining dan pembacaan doa oleh Legiman.

Pada kesempatan itu, pimpinan yayasan TPQ mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan yang diberikan. Semoga pihak yayasan bisa merawat dan menjaga pemberian yang disalurkan.

"Alhamdulillah, kami ucapkan banyak terimakasih, semoga kami dapat memanfaatkan dan menjaga apa yang telah diberikan dengan baik," kata dia.

Sementara Kapolres Langkat AKBP Dede Rojudin menyampaikan, agar para murid didik dapat terus belajar. Sehingga ilmu yang diemban dapat berguna bagi nusa dan bangsa.

"Mari kita terus mempelajari dan memahami serta mempedomani Al Quran, kepada para siswa tetap semangat dalam mencari ilmu," himbau Kapolres.

Penyerahan bantuan Al Quran dan Iqrok secara simbolis kepada pimpinan yayasan. Giat selesai pukul 15.30 wib. Situasi aman dan Kondusif. (lkt-1)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini