Bupati Langkat Tinjau Langsung US SMP

Sebarkan:

Di sela-sela kesibukannya, Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu SH menyempatkan waktu untuk meninjau langsung Pelaksanaan Ujian Sekolah di SMP Negeri 3 Stabat, Senin (10/4), yang disambut oleh Kepala Sekolah SMP N 3 Stabat Patini S.Pd.

Turut mendampingi Ngogesa dalam tinjaunnya, Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan dan Ekonomi dan Keuangan Edi Darma, Inspektur Amril, Kepala Dinas Pendidikan Langkat Salam Syahputran dan Camat Stabat Nuriadi.

Dalam hal ini, Ngogesa memantau pelaksanaan US secara langsung tanpa menggangu proses pelaksanaan ujian. Itu dilakukannya guna mendukung sekaligus mensupport para siswa SMP sederajat agar sukses dan berhasil menjawab seluruh soal yang dipertanyakan dalam lembar ujian.
Ketika dikonfirmasi, Ngogesa menjelaskan bahwa pelaksanaan ujian sekolah adalah langkah yang diambil Pemerintah enunjang prestasi siswa dalam bidang akademik sekaligus untuk mengetahui sejauh mana tingkat pemahaman siswa selama 3 tahun belajar di Sekolah.

“Fokus, percaya diri, semangat dan terus belajar sehingga 4 hari US dapat diselesaikan dengan baik oleh seluruh siswa, dan dalam menghadapi UN nanti, kesiapan para siswa akan mencapai titik 100%” pesan Ngogesa kepada seluruh pelajar di Langkat.

Kaepala Sekolah SMPN 3 Stabat, Patini S Pd menyebutkan, hingga saat ini belum memiliki kendala berarti dalam pelaksanaan terutama menghadapi UNBK mendatang. Walaupun begitu, kepada bupati dijelaskan pihaknya mewanti-wanti adanya persoalan aliran listrik saat berlangsungnya UNBK.

“Untuk saat ini ada 232 pelajar ikuti US. Sedangkan segala sesuatu terkait persiapan terutama menghadapi UNBK dapat kita minimalisir, akan tetapi nantinya kita cuma sedikit khawatir persoalan aliran listriknya. Namun demikian, untuk itu kita mencoba melakukan koordinasi dengan PLN tentang pengantisipasiannya,” jelas Kepsek. (lkt-1)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar