Persiapan Pengamanan Idul Fitri 1444 H, Polres Sergai Gelar Rakor Lintas Sektoral

Sebarkan:

Foto bersama para perserta rakor lintas sektoral setelah membahas pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

SERDANGBEDAGAI | Polres Serdangbedagai (Sergai) menggelar rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral membahas pelaksanaan operasi kepolisian terpusat Toba 2023 dalam rangka pengamanan perayaan Idul Fitri 1444 H di wilayah bukum (Wilkum) Polres Sergai, Selasa (11/4/2023) di Aula Patriatama Polres Sergai di Seirampah.

Rakor dipimpin Kapolres diwakili Wakapolres Kompol Sofyan didampingi  Bupati Sergai diwakili Asisten I Hj Nini Deliana beserta kepala OPD terkait dan Dandim 0204/DS diwakili Danramil Seirampah, Kapten Inf Sucipto.

Wakapolres mengatakan kepolisian akan melaksanakan operasi (Ops) Ketupat selama 14 hari mulai 18 April - 01 Mei 2023.

Ops Ketupat dilaksanakan untuk terwujudnya arus mudik dan balik yang lancar serta bertujuan untuk menurunkan angka kecelakaan lalulintas (lakalantas) dan angka fatalitas kecelakaan serta gangguan Kamtibmas lainnya.

Dalam pengamanan perayaan Idul Fitri 1444 H, lanjutnya, Polres Sergai akan mendirikan enam Pos pengamanan (Pam) dan dua Pos Pelayanan (Yan).

"Kami mengharapkan koordinasi dan bantuan dari rekan-rekan semua. Semoga Ops berjalan dengan lancar, dan kami mengharapkan bantuan personel untuk ditempatkan di Pos Pam dan Pos Yan," katanya.

Bupati Sergai diwakili Asisten I, Hj Nina Deliana menyampaikan Rakor setiap tahun dilaksanakan menjelang Idul Fitri dalam rangka evaluasi dari tahun sebelumnya untuk meningkatkan kinerja sebagai pelayan masyarakat sehingga masyarakat merasakan aman dan nyaman dalam merayakan Idul Fitri 1444 H.

Ia menyatakan, kantor pelayanan seperti puskesmas yang berada di jalinsum dan tempat wisata tetap buka selama Idul Fitri. Dinas Poraparbud diminta agar memantau warga yang berwisata berkoordinasi dengan BPBD. Dan Dinas Tenaga Kerja agar memonitor pembayaran THR oleh perusahaan sesuai aturan pemerintah dibayarkan H-7.

"Pemkab Sergai mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Terkait dukungan anggaran,  akan kami laporkan kepada Bapak Bupati," jelasnya. 

Dandim 0204/DS diwakili Danramil Seirampah, Kapten Inf Sucipto menyatakan pihaknya sepenuhnya mendukung kegiatan sehingga dapat berjalan dengan aman dan lancar.

"Masing-masing yang mendapat tugas agar dapat melaksanakan tugas dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab," katanya.

Rakor diisi paparan dari Kabag Ops, Kompol LS Siregar terkait kesiapan Polres Sergai dalam pelaksanaan Pam Hari Raya Idul Fitri 1444 H di wilkum Polres Sergai, serta dialog dan sumbang saran dari peserta Rakor agar pengamanan perayaan Idul Fitri 14444 H di Wilkum Polres Sergai dapat berjalan dengan aman dan lancar. 

Turut hadir di Rakor lintas sektoral Wakapolres Sergai, Kompol Sofyan didampingi Asisten I Pemkab Sergai Hj Nina Deliana dan Dandamil Seirampah Kapten Inf Sucipto,Dansub Denpom Lubuk Pakam, Lettu CPM. AP. Siahaan,Dansub Denpom Tebing Tinggi, Kapten CPM Nurdin Nasution, Kadis PUPR Kabupaten Sergai Johan Sinaga, SE, Kepala BPBD Kabupaten Sergai, Frits U. P. Damanik, Kepala PT. Raharja Tebing Tinggi, T. Rahmuddin, dan para PJU Polres Sergai.(HR/HR)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini