Terpilih Aklamasi, Kariman Ketua PBVSI Deliserdang

Sebarkan:


DELISERDANG |
Setelah tidak ada calon lain yang mendaftar pada sidang pleno musyawarah luarbiasa Muhammad Kariman terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Deliserdang periode 2022-2026.

Muhamad Kariman dalam keterangan persnya dilansir metro-Online.co Jum at 15/04/2022 membenarkan kalau dirinya terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PBVSI Kabupaten Deliserdang periode 2022-2026 yang acaranya dilaksanakan pada kamis kemarin di Balairung Pemkab Deliserdang.

Muhammad Kariman menyebutkan bahwa tugas yang diemban ini sangat berat dalam memajukan dan membesarkan Bola voli Deliserdang.

"Bila semua klub dan pengurus PBVSI mau bekerja sama untuk membesarkan voli ini, tentunya tugas sebagai Ketua PBVSI yang saya emban saat ini menjadi ringan. Inilah yang membuat saya dan seluruh pengurus menjadi lebih semangat dalam membesarkan dan memajukan Bola Voli di Kabupaten Deliserdang," sebut Muhammad Kariman.

Dikatakannya, bahwa program kerja kedepan pihaknya bersama pengurus akan melaksanakan monitoring untuk mendata semua klub klub bola voli  yang ada di Kabupaten Deliserdang baik yang sudah terdata maupun belum. 

"Kami pengurus, akan terus bekerja. Dimulai pendataan klub bola voli sangat penting dan para atlet akan kita didik terus untuk mencapai kesuksesan dalam olah raga bola voli sehingga para atlet bisa membawa Kabupaten Deliserdang menjadi juara di kancah Nasional maupun Internasional," sebutnya.

Ia berharap kepada semua pengurus para atlet agar terus menjaga silaturahmi yang baik, kompak dan junjung tinggi sportifitas.

"Mari jaga terus silahturahmi , kekompakan dan yang paling utama selalu menjunjung tinggi sportifitas dalam olah raga , sekali lagi terimakasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan Muslab kemarin sehingga berjalan lancar dan sukses," pungkasnya.(wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini