MA IPNU Sumut Gelar Buka Puasa Bersama

Sebarkan:

Kader MA IPNU Sumut foto bersama usai silaturahmi dan buka puasa bersama di Bali Lestari Serdang Bedagai, Jumat 15/04/2022

DELISERDANG |
Majelis Alumni Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (MA IPNU) Sumut, menggelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama di Pantai Bali Lestari, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Jumat 15/4/2022 tadi.

Sebagai tuan rumah Wakil Bupati Serdang Bedagai H Adlin Umar Yusri Tambunan dalam siaran persnya dilansir metro-Online.co , mengatakan, acara silaturahmi dan buka puasa bersama dilakukan untuk menjalin kebersamaan agar kedepannya  MA IPNU Sumut semakin kompak.

"Kita harapkan kedepan anak-anak NU Sumut ini semakin kompak,karena masih banyak tugas kita kedepan untuk kemajuan bangsa dan negara khususnya di Sumatera Utara,"kata Adlin.

Adlin juga mengatakan kalau para Alumni kompak dan bersatu apapun kegiatan dan kesulitan kita dapat diatasi  bersama dengan baik.

" Kalau ada  kekurangan dalam kegiatan silahturahmi ini, sebagai tuan rumah saya mohon maaf," sebut Adlin.

Sementara itu Ketua MA IPNU Sumut Ahmadan Harahap didampingi Sekretaris Jasrul Lubis menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk merajut silaturahmi para alumni dan kader Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Sumut.

"Kita dalam pertemauan ini tidak ada unsur politik, ini murni silaturahmi mengingat kita sudah lama tidak bertemu,maka dengan moment ramadhan ini kita dipersatukan kembali," katanya.

Ia juga mengaku acara seperti ini akan terus diagendakan dan mejadi kalender tahunan  MA IPNU Sumut kedepan. Ahmadan juga berterima kasih pada Wakil Bupati Serdang Bedagai yang telah meyiapkan tempat untuk mensukseskan acara silaturahmi dan buka puasa tersebut.

Hadir dalam acara itu, senior MA IPNU sumut Labuhan Hasibuan,  matan ketua IPNU Sumut Parulian Siregar dan Gunawan Abdi hasibuan Sekeratsi Ansor Sumut Ahmad Kamil Lubis,Komisioner KPU Sumut Mulia Banurea, ketua Patayat NU dan Ketua IPNU  Sumut serta kader dan alumni IPNU Sumut. (wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini