1 Unit Rumah Semi Permanen di STM Hilir Ludes Terbakar

Sebarkan:


DELISERDANG |
Warga dusun V desa Sumbul Kecematan STM Hilir Kabupaten Deliserdang tersentak menjadi heboh begitu melihat gempulan api keluar dari dalam rumah Pikram Murdani, Minggu (14/2/2021) sekira pukul 09.00 wib.

Melihat kejadian itu warga setempat  pun beramai-ramai guna memadamkan api dengan alat seadanya.

Karna api sudah sempat membesar maka pemerintah desa Sumbul pun memberitahukan peristiwa kebakaran itu ke pihak kecamatan STM hilir, dan akhirnya pihak kecamatan meminta bantuan kepada petugas Pemadam Kebakaran (Damkar)  Kabupaten Deliserdang.

Tak berselang lama mobil damkar milik Pemkab Deliserdang yang di stanbaykan di Kecamatan Delitua tiba dilokasi dan langsung memadamkan api di rumah korban. 

Beruntung dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka karena pemilik rumah berhasil menyelamatkan diri dari amukan api, tetapi  barang berharga milik korban seperti elektronik dan surat-surat hangus dilalap sijago merah karna tidak berhasil dievakuasi warga.

Menurut keterangan pemilik rumah, Pikram Murdani menjelaskan, kalau sebelum terjadinya kebakaran dirinya sedang berada di luar rumah, sedangkan seorang anaknya dia tinggalkan di dalam rumah.

Dan tidak berlangsung lama, kemudian korban melihat kobaran api muncul di bagian pelapon rumahnya tersebut, dan secara spontan  korban pun langsung berlari kedalam rumah untuk menyelamatkan anaknya yang dia tinggalkan sebelumnya didalam rumah.

“Tanpa pikir panjang setelah saya lihat kobaran api yang sangat besar, spontan saya berlari masuk kedalam rumah guna menyelamatkan anak saya itu,” jelasnya.

Pikram menerangkan, kalau api itu menjalar begitu sangat cepat dan membesar dan hingga menghanguskan seluruh bagian rumah termasuk barang-barang berharga yang berada di dalam rumahnya.

“Semua barang barang elektronik lain serta surat-surat berharga habis semua, yang tinggal itu hanya baju di badan saja,” ungkapnya.

Terpisah, petugas Operasional Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkab Deli Serdang A Daulay  mengatakan, begitu pihaknya mendapatkan laporan peristiwa kebakaran tersebut, langsung mengkerahkan armada Damkar terdekat guna untuk melakukan proses pemadaman. 

“Begitu menerima informasi  terjadinya kebakaran, saya langsung mengkerahkan mobil damkar yang berada di Delitua turun kelokasi guna untuk memadamkan api," jelasnya.

Daulay menyebutkan, Personel Damkar harus berpacu dengan waktu lantaran lokasi kebakaran berada di lokasi ramai penduduk. “Beruntung api dengan cepat dipadamkan sehingga tidak menyebar ke bangunan rumah warga lain yang berada di sekitar lokasi kebakaran,” ujarnya.


Sementara Kepala desa Sumbul Djesaya Tarigan datang kelokasi kejadian mengucapkan terima kasih kepada petugas Damkar Pemkab Deli Serdang dan warga yang telah membantu kebakaran itu . Atas nama pemerintah desa kita ucapkan terima kasih kepada petugas damkar pemkab deliserdang juga kepada warga yang sudah ikut serta membantu guna memadamkan api, ucap Djesaya.

Sedangkan Kapolsek Talun Kenas AKP Hendra Tambunan mengatakan kalau personil Polsek Talun Kenas telah turun kelokasi guna melakukan olah TKP, 

" Personil sudah melakukan olah TKP, dan penyebab terjadinya kebakaran itu masih dalam penyelidikan polisi," Terang AKP Hendra Tambunan. (Jassa/wan).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini