Lima Rumah Rusak Diterjang Angin Puting Beliung di Tanjung Morawa

Sebarkan:


Deliserdang - Lima unit rumah di Desa Lengau Serpang, Kecamatan Tanjung Morawa rusak akibat diterjang angin puting beliung pada Minggu (17/6) malam.

Informasi diperoleh pada Senin (18/6), lima rumah yang rusak akibat diterjang angin puting beliung disertai hujan deras tersebut masing - masing ditempati Soimah (50) janda anak dua warga Dusun II serta Ana (40), Suratmin (50), Ari (30) dan Saidi (50) keempatnya warga Dusun III.

Kepala Desa Lengau Serpang Suherianto kepada wartawan menerangkan selain merusak lima rumah warga, akibat bencana angin puting beliung ini, salah seorang warga atas nama Soimah juga mengalami luka dibagian kepala karena tertimpa asbes rumahnya.

"Saat kejadian angin kencang disertai hujan deras. Rumah yang ditempati ibu Soimah dan ibu Ana paling parah kerusakannya. Saat kejadian ibu Soimah sendiri dirumah," kata Suherianto.

Lanjut Suherianto, pihaknya sudah melaporkan bencana angin puting beliung ini ke Pemerintah Kecamatan Tanjung Morawa. "Kami sudah melaporkan ke pihak Kecamatan, bantuan dari Kecamatan belum turun. Rumah warga yang rusak sudah mulai diperbaiki dibantu swadaya masyarakat," tegas Suherianto.

Sementara itu anggota DPRD Deliserdang Nusantara Tarigan yang mendapatkan informasi adanya rumah warga yang rusak akibat diterjang angin puting beliung langsung mendatangi lokasi. Dia meninjau satu per satu rumah warga yang rusak.

Selain meninjau langsung rumah warga yang rusak akibat diterjang angin puting beliung, Nusantara Tarigan juga menyerahkan bantuan berupa tali asih kepada warga yang rumahnya rusak akibat diterjang angin puting beliung.

"Semoga bantuan yang saya berikan ini bermanfaat dan membantu perbaikan rumah warga yang rusak akibat diterjang angin puting beliung," ujar Nusantara Tarigan seraya meminta agar warga yang rumahnya rusak akibat diterjang angin puting beliung untuk tetap bersabar. (manahan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini