Seram!! Polres Simalungun Evakuasi Potongan Tubuh Tanpa Kepala, Tangan dan Kaki

Sebarkan:


𝐒𝐈𝐌𝐀𝐋𝐔𝐍𝐆𝐔𝐍|| Gempar. Warga tepian Danau Toba, Dusun II Binanga Bolon, Desa Purba Pasir, Kecamatan Haranggaol Horisan, Kabupaten Simalungun dihebohkan temuan potongan tubuh manusia tanpa kepala, tangan dan kaki mengambang di tepi pantai, Senin (4/3/2024) sekira pukul 14:00 WIB

Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala SH.S.Ik. MH dalam Siaran Press melalui Humas memberi penjelasan, begitu menerima laporan warga, pihaknya di Polsek Purba Resort Simalungun langsung bergerak cepat ke lokasi

"Hasil penyelidikan dan keterangan warga serta temuan fakta, potongan tubuh diduga kuat jasad almarhumah Karmianna br Purba, yang wafat pada 11 November 2023 lalu, dimakamkan tiga hari kemudian," Ujar Humas Polres Simalungun

"Temuan ini terkait tragedi bencana alam banjir bandang dasyat 20 Desember 2023 lalu yang melanda Dusun II Binanga Bolon, turut menyapu sekitar 22 kuburan, termasuk makam Karmianna br Purba,"

"Jasad telah mengalami dekomposisi (terpisah pisah) dan di beberapa bagian sudah terlihat tulang belulang,"

"Keluaraga almarhumah berkeyakinan kuat, potongan tubuh adalah bagian dari jasad Karmianna," Ungkap Humas

Sehubungan dengan hal ini, keluarga menolak autopsi dan telah membawa potongan tubuh untuk dimasukkan ke Tugu Makam marga Sihaloho di desa tersebut

Tugu makam ini didirikan Pemerintah Kabupaten Simalungun sebagai pengganti kuburan yang hilang sebagai tempat menampung sisa-sisa tulang belulang dari 22 makam yang hanyut akibat banjir

Atas kejadian ini Kapolres Simalungun menekankan pentingnya respon cepat dan empati dari pihak kepolisian sebagai bagian dari pelayanan kepolisian kepada masyarakat dalam menerapkan konsep Polri Presisi: Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan

Ini menjadi pedoman dalam setiap tindakan yang diambil oleh kepolisian Indonesia, termasuk Polres Simalungun dan Jajaran untuk bergerak cepat melayani masyarakat,"

"Insiden ini merupakan contoh dari tantangan yang dihadapi sebagai pelayan masyarakat. Kami berusaha untuk merespons dengan cepat dan tepat, serta menunjukkan empati dan kepedulian kepada keluarga yang terdampak bencana," Ujar Kapolres Simalungun (𝐁𝐚𝐲/𝐁𝐚𝐲-𝐦𝐨𝐥)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini