Menindaklanjut Instruksi Tegas Kapolres Simalungun, 'Basmi Perjudian'. Polsek Serbelawan Lakukan Hal ini

Sebarkan:


𝐒𝐄𝐑𝐁𝐄𝐋𝐀𝐖𝐀𝐍|| Menyusul gelar "Operasi Skala Besar Serentak" membasmi praktek perjudian di Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Sabtu, 23 Maret 2024, kemarin, Polsek Serbelawan melanjutkan operasi susulan dengan Patroli Dialogis serta Bimbingan dan Penyuluhan (Binluh) kepada warga di Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, Minggu (24/3/2024) sekira pukul 15:00 WIB

Kapolsek Serbelawan, AKP Syamsul Bahri Dalimunthe SH. MH mengatakan Patroli Dialogis dan Binluh ini dilakukan Bhabinkamtibmas dan personil didampingi Kepala Lingkungan setempat

"Instruksi tegas dari pimpinan ini adalah upaya pemberantasan perjudian di wilayah Kabupaten Simalungun khususnya di wilayah hukum Polsek Serbelawan," Ujar AKP Syamsul Dalimunthe, Minggu petang

Personil Polsek Serbelawan menyasar 'Warung Gaul' milik Syawal di Lorong VII, Lingkungan VI Kelurahan Sinaksak, Kecamatan, Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun

Pemantauan dan pemeriksaan, di warung yang selalu ramai pengunjung ini tidak ditemukan ada praktek perjuadian jenis apapun

Meski tidak ada perjudian, didampingi Kepala Lingkungan, Pak Amir, personil  menyampaikan penyuluhan dan himbauan agar warga tidak melibatkan diri dalam  perjudian jenis apapun serta tindak pidana lainnya

"Kami berharap didalam keseharian warga  melakukan kegiatan kegiatan positif dan menghindari kegiatan negatif yang beresiko hukum, contohnya perjudian serta narkotika. Lebih baik mengutamakan masa depan keluarga," Ujar AKP Syamsul Bahri Dalimunthe (𝐵𝑎𝑦/𝑩𝒂𝒚-𝒎𝒐𝒍)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini