Sepeda Motor Karyawan PT Surya Mas Disikat Maling, Pelaku Naik Mobil

Sebarkan:

Pelaku mencuri sepeda motor Honda Vario merah 
DELISERDANG | Aksi pencurian sepeda motor marak, kali ini pelaku pencurian terekam CCTV saat beraksi menggondol sepeda motor di depan PT Surya Mas Lestari Prima di Jalan Arteri Bandara Kualanamu, tepatnya di Desa Dalu Sepuluh A, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deliserdang. Jum'at 20/10/2023 

Pelaku tampak datang mengendarai mobil Toyota Avanza dan sepertinya mengetahui kalau situasi saat itu sedang sepi dan  petugas Satpam pabrik tidak sedang berjaga. 

Salah seorang pelaku turun dari mobil langsung bergegas mengambil sepeda motor yang terparkir didepan pabrik pengolahan kayu tersebut.

Pelaku dengan santai mendorong sepeda motor ke arah jalan Arteri Bandara dimana disusul oleh mobil yang dikendarai teman pelaku.

Pelaku datang mengendarai mobil 
Akibat kejadian itu korban pemilik sepeda motor yang diketahui bernama Irawan kehilangan Honda Vario warna merah BK 5728 MBJ.

" di rekaman CCTV pabrik, Pelaku tampak mendorong sepeda motor keluar . Pelaku datang naik mobil," ujar Ningsih keluarga pemilik sepeda motor 

Terkait kejadian ini, Kapolsek Tanjung Morawa AKP Firdaus Kemit saat dikonfirmasi mengatakan ia akan melakukan pengecekan apakah korban sudah membuat LP.

" Kita cek apakah korban sudah buat LP ke Polsek atau ke Polres," ujar Kapolsek.

Sebelumnya, aksi pencurian sepeda motor juga terjadi di Jalan Bakaran Batu Lubukpakam, pelaku juga diketahui datang naik mobil. Pelaku berhasil menggondol sepeda motor Honda CRF yang terparkir di Hay' Cafe Bakaran batu beberapa bulan kemarin. 

Wajah pelaku jelas terekam CCTV dan korban juga sudah membuat LP ke Polisi namun hingga kini pelaku belum tertangkap.( Wan)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini