BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan saat melakukan diskusi |
PADANGSIDIMPUAN | BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan menggelar diskusi Quick Transformasi Mutu Layanan JKN bersama insan pers di Kantor Cabang Padangsidimpuan sekaligus Launching Transformasi Mutu layanan Program JKN , Senin (2/10/2023).
Quick Transformasi adalah suatu langkah inisiatif yang mudah dan cepat dicapai dalam pelaksanaan suatu program dalam terutama berkaitan dengan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Diskusi Quick Transformasi Mutu Layanan JKN yang digelar BPJS Kesehatan tersebut, langsung dipimpin Kepala BPJS Cabang Padangsidimpuan Iwan Adriady didampingi sejumlah kepala bidang yang ada di BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan.
Pada kesempatan tersebut Iwan juga menyampaikan pencapaian-pencapain kinerja dan pelayanan yang sudah dilakukan BPJS Kesehatan Sampai dengan beragam komplain dan pengaduan yang disampaikan peserta JKN ke BPJS Kesehatan.
Kemudian kegiatan diskusi tersebut, Iwan juga memberikan kesempatan kepada wartawan untuk bertanya dan memberikan masukan seputaran pelayanan BPJS Kesehatan.
Launchingnya Transformasi Mutu Pelayanan JKN ini, diharapakan mampu mempermudah dan mempercepat peserta JKN dalam mendapatkan informasi dan layanan.
"Melalui transformasi ini, BPJS Kesehatan bertujuan untuk memberikan pelayanan yang mudah diakses, cepat pelayanannya, dan setara untuk setiap peserta JKN dengan peningkatan akses layanan kesehatan bagi peserta JKN, terutama bagi masyarakat yang berada di Daerah Belum Tersedia Fasilitas Kesehatan Yang Memenuhi Syarat," terang Iwan.
Ia juga berharap, tidak ada lagi pasien BPJS Kesehatan yang mendapatkan diskriminasi jika berobat di fasilitas-fasilitas kesehatan. Pasien umum ataupun pasien BPJS harus mendapatkan kesetaraan.
Sebelum melakukan diskusi, BPJS kesehatan Kantor Cabang Padangsidimpuan mengundang perwakilan fasilitas kesehatan mitra dan awak media untuk menyaksikan acara Launching Transformasi Mutu Layanan secara daring di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan.
Pada kesempatan tersebut Kepala BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan, Iwan Adriady memberikan apresiasi kepada fasilitas kesehatan di Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) yang berkomitmen dalam meningkatkan mutu pelayanan JKN tahun 2023.
Iwan Menyebutkan, Rumah Sakit Metta Medika Padangsidimpuan, Puskesmas Pargarutan, dan Klinik Erni - Barumun telah menunjukkan kesungguhannya untuk memberikan pelayanan terbaik. BPJS Kesehatan bersama seluruh fasilitas kesehatan dan stakeholder terkait, siap membangun masa depan kesehatan Indonesia yang lebih cerah melalui pelayanan yang mudah, cepat, dan setara. Bersama kita ciptakan masyarakat Indonesia yang sejahtera dan berdaya saing. (Syahrul/ST).