DELISERDANG | Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, MH, melakukan kegiatan penanaman pohon bambu di bantaran sungai Patumbukan di Desa Pisang Pala Kecamatan Galang Kabupaten Deliserdang Minggu 28/5/2023.Kapolresta Deliserdang Tanam Pohon Bambu di bantaran sungai Patumbukan Minggu 28/5/2023
Kegiatan ini diselenggarakan oleh komunitas Masyarakat Peduli Lingkungan ( Mapel) dan juga di hadiri muspika Kecamatan Galang dan sejumlah tokoh masyarakat setempat.
![]() |
Penyerahan bibit pohon secara simbolis pada masyarakat |
Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji mengatakan pelestarian alam dan menjaganya adalah tanggung jawab kita semua.
" Sekecil apapun usaha yang kita lakukan sangat besar manfaatnya bagi terwujudnya bumi yang layak huni bagi generasi anak cucu kita kelak, seperti menanam pohon di bantaran sungai Patumbukan ini," sebut Kapolresta.( Wan)