Lokasi Judi Tembak Ikan Dekat Rumah Ibadah dan Wakil Walikota, Dibiarkan

Sebarkan:


BELAWAN
| Lokasi perjudian tembak ikan di Komplek Pertokoan Kota Baru, Lingkungan 3 Kelurahan Titi Papan, Kec. Medan Deli, seakan dibiarkan, Senin (28/3/2022).


Padahal, enam lokasi perjudian yang meresahkan itu tidak jauh dari rumah tempat tinggal Wakil Walikota Medan Aulia Rahman di Komplek Bank, Lingkungan 1, Kel. Titi Papan, Kec. Medan Deli.

"Jarak rumah Wakil Walikota dengan lokasi ini paling sekitar satu kilometer atau beda satu lingkungan," kata Fairis, seorang warga Kel. Titi Papan.

Aktifitas perjudian di Rumah Toko (Ruko) yang disulap menjadi lapak judi tembak ikan itu sudah berlangsung beberapa tahun dan selama ini kurang mendapat perhatian warga karena masih tenang serta menghargai norma yang ada.

"Belakangn ini aktifitas disana semakin bising bahkan beroperasi selama 24 jam. Semakin malam semakin bising," katanya.

Pemantauan di lapangan, ada lima lapak tempat bermain judi ketangkasan tembak ikan dengan berbagai merek dan pengelola. Selain itu, lima lapak judi itu beroperasi hingga pagi hari dan tidak jauh dari lokasi rumah ibadah.

Rustam tokoh masyarakat yang juga pengurus BKM Al-Ridho menyesalkan maraknya judi tembak ikan tersebut. “Kami sudah layangkan surat keberatan baik ke Polres maupun kepengelola untuk tidak beroperasi namun tidak ditanggapi, bila pada bulan Ramadhan ini tetap beroperasi kami akan berdemo bersama warga dan pengurus BKM yang ada sekitar sini,” katanya.

Salah satu pengelola judi tembak ikan Akuang Kota Bangun ketika dikonfirmasi wartawan melalui WA atas keberatan warga tidak bersedia memberi tanggapan namun menyatakan “Abang telp saja Handoko, kalau media semua dia yang urus setiap tangal 1," jawabnya melalui WA.

Awak media juga menanyakan pada Lurah Titi Papan Irwan Nasution keberadaan judi tembak ikan tersebut namun dia mengaku belum tahu karena baru bertugas sebagai lurah “Saya akan cek bersama Babinsa dan Babinkamtibmas kelurahan,” katanya ketika dihubungi.

Kasat Reskrim Polres Belawan AKP. Rudy Saputra kepada wartawan berjanji akan menertibkan judi di wilayah hukumnya. “Saat ini kami melakukan Operasi Pekat, akan kami tertibkan itu,” katanya saat dikonfirmasi. (Tim).
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini