Ketua PC NU Palas Baiat Struktur Satkorcab Banser Palas

Sebarkan:
Pengurus Satkorcab Banser Palas usai dibaiat PC NU Palas.




  Ketua Tanfiziah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kabupaten Padang Lawas (Palas), H. Syafaruddin Hasibuan membaiat sekaligus mengukuhkan struktur kepengurusan Satuan Kordinasi Cabang Barisan Ansor Serbaguna (Satkorcab Banser) Kabupaten Palas, masa khidmat 2017-2020.
  
  Bertempat di Asrama Haji Sibuhuan, Rabu (19/7/2017), dengan dihadiri Bupati Palas, sejumlah pimpinan SKPD Pemkab Palas, Pengurus KNPI Palas, pengurus OKP di Palas dan sejumlah badan otonom (banom-banom) PC NU Palas.
  
  Dalam baiatnya, Ketua Tanfiziah PC NU Palas menyebutkan, eksistensi dan peran aktif Satkorcab Banser sudah teruji dan terbukti dalam mengawal ulama di era tahun 1960 hingga 1966, saat terjadi gejolak politik di negeri ini, yang terkenal dengan G30S/PKI.
  
  "Saat negara kita diterpa gejolak politik suram, pada saat PKI hendak mengkudeta negara Indonesia, peran Satkorcab Banser cukup besar dalam mengawal dan menjaga para ulama," ujarnya.
  
  "Kami berharap, kiranya Pasukan Satkorcab Banser Palas dapat menunjukkan tupoksinya dalam mengawal dan menjaga ulama. Jangan biarkan ulama di Palas diganggu oleh okum-oknum yang tidak bertanggung jawab, dalam menjalankan siar Islam,"jelasnya.
  
  Sementara, Bupati Palas, H. Ali Sutan Harahap dalam arahannya menyampaikan, dengan kehadiran Satkorcab Banser di Palas dapat membangun kerjasama dengan Pemkab Palas dalam membangun Kabupaten Palas e depan yang lebih baik.
  
  "Agar eksistensi Satkorcab Banser di Palas, selain mengawal dan menjaga ulama, juga dapat bekerjasama dengan jajaran Pemkab Palas dan masyarakat, mewujudkan visi misi Kabupaten Palas yang Bercahaya," pungkasnya.


 Sesuai SK PC GP Ansor Kabupaten Palas nomor : 001/PC.II-17/SK-01/VII/2017, tanggal 16 Juli 2017, Struktur Satkorcab Banser Palas terdiri, Kasat Korcab, Maulana Syafii, Wakasat Korcab, Hadi Junaidi Hasibuan, Kasekma, Abdul Muluk Siregar dan Wakasekma, Ali Gunawan Harahap. (pls-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini