![]() |
Sepeda motor Scorpio Korban |
Awalnya warga sekitar kejadian sangat kaget dengan suara raungan sepeda motor secara tiba tiba terbang menghantam pinggiran tembok rumah dan sesosok pemuda terkapar dengan wajah berlumuran darah yang keluar dari hidung dan mulutnya. Korban tampak tak bergerak hingga warga berdatangan melihat korban.
Warga berupaya mengenali dan menghubungi seseorang melalui Hp korban yang masih menyala. Dan tak berapa lama kemudian beberapa pemuda datang dan mengenali korban.
![]() |
Korban terkapar berlumuran darah |
" Iya anak muda sendirian naik scorpio, kecelakaan tunggal. Tadi sudah dibawa ke Rumah Sakit oleh beberapa anak muda yang kenal dengan korban. Katanya namanya candra anak gang Purwo desa bakaran batu," ucap Riski warga di lokasi kejadian. ( Wan)