Pengurus APDESI Deliserdang Gelar Audensi Ke Polresta

Sebarkan:

Audensi APDESI Deliserdang Dengan Kapolresta 
DELISERDANG | Pengurus Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia ( APDESI) Kabupaten Deliserdang melakukan Audensi ke Polisi Resort Kota ( Polresta) Deliserdang. Senin 29/1/2024.

Kedatangan Pengurus APDESI Deliserdang di Ketuai Hardono bersama Wakil Ketua, Sekertaris dan Bendahara disambut langsung Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Rafhael Sandy Cahyo Priambodo SIK di ruang kerjanya.

Dalam kesempatan itu, Pengurus APDESI Kabupaten Deliserdang Hardono menyampaikan maksud tujuan audensi memperkenalkan kepengurusan APDESI Kabupaten Deliserdang yang dipimpinnya. Dimana dalam tujuannya adalah menghimpun paguyuban Kepala Desa yang mempunyai satu visi dan misi dalam menjalin kordinasi dengan berbagai elemen Pemerintahan yang ada termasuk Polri.

" DPC APDESI Deliserdang beraudensi bersama Kapolres Deliserdang dalam rangka menjalin Sinergiritas tentang Program Kerja Kedepan Apdesi Deliserdang, Alhamdulilah kami disambut baik," ucap Hardono.

Dalam kesempatan itu juga, Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Rafhael Sandy Cahyo Priambodo SIK menyebutkan kalau Polresta Deliserdang berterimakasih atas kunjungan pengurus APDESI Deliserdang dan semoga silahturahmi dan komunikasi yang dibangun antara kedua pihak dapat berkelanjutan dengan target fisi dan misi menciptakan lingkungan Kamtibmas yang aman dan kondusif.

" Kami berharap APDESI Deliserdang menjadi pelopor pendukung tugas Polri di Masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif terlebih lagi di masa Pemilu saat ini, Polresta Deliserdang tentunya membuka ruang untuk menjalin kordinasi dengan elemen masyarakat termasuk APDESI Deliserdang," sebut Kapolresta.( Wan)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini