SMeCK Hooligan Jaga Persatuan dan Kebhinekaan Jelang Pileg 2024

Sebarkan:
DUKUNG: Pengurus dan anggota SMeCK (Supporter Medan Cinta Kinantan) Hooligan saat foto bersama.

MEDAN | Puluhan ribu anggota SMeCK (Supporter Medan Cinta Kinantan) Hooligan siap menjaga dan mendukung pelaksanaan pileg 2024 mendatang.

Hal itu dikatakan Lawren Simorangkir selaku Ketua Umum SMeCK Hooligan saat pelaksanaan diskusi SMeCK Hooligan di Aula Kelurahan Teladan Barat, Medan pada Selasa (10/10/2023) sore.

Diskusi ini mengambil thema "Merawat Persatuan, Kesatuan dalam Kebhinekaan untuk Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban".

"Kami (SMeCK Hooligan--red) siap mendukung dan membantu keamanan dan ketertiban pada pelaksanaan pileg 2024 mendatang serta menjaga kebhinekaan," ujar Lawren Simorangkir kepada wartawan.

Lawren menambahkan, diskusi ini dihadiri perwakilan basis basis SMeCK yang ada di Kota Medan.

"Apapun agama kita mari bersama-sama menjaga Kebhinekaan  serta ketertiban dan keamanan di basis masing-masing," tambahnya.

Lawren juga mengajak anggota jangan mau diajak seseorang yang ingin mengganggu ketenteraman jelang pileg ini. "Jangan karena ada diiming-imingi sesuatu langsung terima. Ini bisa mengganggu ketenteraman warga," tegasnya.

Sementara Juni Hardian selaku Lurah Teladan Barat dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan diskusi tersebut. "Saya berharap SMeCK Hooligan ini berperan serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Mari sama-sama menjaga kebhinekaan," harapnya.

Tambah Juni, dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Lurah dibantu 13 kepling dan lainnya membuat posko keamanan.

"Menjaga keamanan masyarakat, kita membangun posko keamanan dan selalu turun ke jalan-jalan," ujarnya.

Pihaknya juga sudah koordinasi dengan Kepolisian, tokoh masyarakat, organisasi kepemudaan dan lainnya. "Mari sama-sama menjaga keamanan di daerah kita masing-masing jelang pelaksanaan Pileg 2024 mendatang," tambahnya. (ka)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini