Tingkatkan Kemampuan dan Profesionalisme Satpam, Polres Simalungun Lakukan Hal Ini

Sebarkan:


SIMALUNGUN
| Dipimpin langsung Kasat Binmas AKP Hengky B Siahaan SH, Polres Simalungun menggelar pelatihan dan pembinaan Satuan Pengaman (Satam/Security) PT. Bridgestone Sumatera Rubber Estate (BSRE) Dolok Merangir, di Hall perusahaan milik Jepang tersebut di Desa Dolok Merangir I, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara, Rabu (14/9/2022).

Kapolres Simalungun, AKBP Ronald Fredy Christian Sipayung SH. S.Ik. MH, melalui Kasat Binmas AKP Hengky B Siahaan SH, mengatakan, dalam kegiatan ini pihaknya memberi arahan dan pembinaan terkait tindakan apa yang harus dilakukan personil Security PT BSRE saat melakukan tugas pengamanan dilapangan. Tindakan harus sesuai SOP yang berlaku agar tidak melanggar hukum.

“Pembinaan dan pelatihan yang dilakukan mulai dari latihan baris berbaris (kesamaptaan) termasuk latihan parade penghormatan, senam borgol dan cek kerapihan Satpam". Ujar Hengky.

Dalam Kegiatan ini, lanjutnya, diberikan arahan dan pembinaan terkait tindakan apa yang harus di lakukan oleh Security, harus sesuai dengan SOP dan prosedur yang berlaku saat melaksanakan tugas di lapangan agar tidak melanggar hukum". Katanya.

“Dengan adanya pelatihan dan pembinaan ini, diharapkan dapat melahirkan Security/Satpam yang profesional, ramah, humanis. Secuity juga dituntut untuk lebih jeli dalam melaksanakan tugas dilapangan,” harapnya. (MOL-Bay)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini