Kapolsek Patumbak Bantu Keluarga Kurang Mampu dan Penderita Stroke

Sebarkan:

Kapolsek Patumbak Kompol Faidir SH.MH saat memberikan bantuan sembako kepada Anto Barus 

PATUMBAK |
Kapolsek Patumbak Polrestabes Medan Kompol Faidir Chaniago SH, MH, tergugah mengetahui kondisi Anto Barus (63) warga Desa Pantumbak Kampung Kecamatan Patumbak Kabupaten Deliserdang.

Anto Barus diketahui telah lama mengalami penyakit stroke dan terkendala dalam pengobatan kerena kondisi ekonomi keluarga yang kurang mampu.

Mengetahui hal ini, Kapolsek Patumbak langsung turun ke lokasi bertemu langsung dengan Anto Barus sembari memberi bantuan sembako serta tali asih untuk meringankan keluarga. Kapolsek juga menyarankan kepada pemerintahan setempat untuk memperhatikan kondisi Anto Barus ke depannya.

Sosok (Pamen) Perwira Menengah Pertama yang satu ini begitu menakutkan di mata para penjahat yang berada di Wilkum Polsek Patumbak Polrestabes Medan. Layaknya melihat “hantu”, para penjahat pasti akan lari tunggang langgang bila melihat kedatangannya.

Namun, di balik korps baju cokelat yang dikenakannya, sosok ini rupanya memiliki hati yang mulia. Bagi masyarakat, sosok ini seperti “Malaikat” yang kerap menolong warga ketika sedang dalam kesusahan.

Inilah sosok Kapolsek Patumbak Polrestabes Medan, Kompol Faidir Chaniago SH,MH perwira menengah Polri ini pantang mendengar ada warga yang sedang kesusahan.

Apalagi kalau dia mendengar ada warga yang sedang sakit dan tidak memiliki biaya. Tangannya begitu ringan untuk memberikan bantuan guna mengurangi beban masyarakat.Sosok yang luar biasa..!! Polisi yang betul betul melayani masyarakat sepenuh hati.

 Begitu pula saat mendengar kabar adanya seorang warga yang hidup sebatang kara, penderita sakit lumpuh total dan tidak memiliki biaya, bahkan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari harinya warga tersebut mengharapkan belas kasih dari warga dan tetangga. 

  

Mendengar kabar tersebut Perwira dengan Melati Satu di pundaknya itupun menggandeng seluruh anggotanya untuk ikut  turun langsung menyambangi rumah warga tersebut di Desa Patumbak Kampung, Kec Patumbak Kab, Deli Serdang Sumatera Utara pada Jumat (08/07/2022) siang dengan membawa paket sembako serta tali asih.

Anto Barus (63) Warga Desa Patumbak Kampung Dusun Vll,Kec, Patumbak Kab, Deli Serdang, Sumatera Utara.Penderita sakit Struk yang sejak lama, dan tinggal di rumah tepas yang kecil pemberian belas kasih warga sekitar untuk ditempatinya seorang diri. Tentu jika kita melihat kondisi Anto Barus, hati kita akan merasa sedih, tidak memiliki keluarga, hidup dengan mengharapkan belas kasih dari warga dan tetangga,bisa dikatakan Anto Barus merupakan sosok warga miskin yang yang harus dibantu oleh pemerintah,namun hal tersebut masih jauh panggang dari api,bantuan tersebut tak pernah sampai olehnya, bahkan bantuan sosial (Bansos) apapun tidak pernah ia terima dari pemerintah setempat. Sebab, untuk makan sehari-hari saja dirinya kesulitan.sungguh pilu.

 "Saya sangat prihatin melihat kondisi Pak Agus Barus, yang tidak bisa berbuat apa apa lagi, harus duduk, bahkan untuk berbicara saja pun tidak bisa, saya sangat merasa sedih melihat kondisi warga tersebut,” ujar Kapolsek Patumbak Kompol Faidir Chaniago SH,MH didampingi seluruh personil Polsek Patumbak dan Kadus Dusun Vll.

Pada kesempatan itu, Kapolsek Patumbak, berjanji akan mendiskusikan hal tersebut kepada Camat Patumbak, agar ke depannya Agus Barus bisa lebih diperhatikan lagi.

Usai mengunjungi rumah warga tidak mampu tersebut, Kapolsek Patumbak Kompol Faidir Chaniago SH,MH tetap melanjutkan kegiatan Jumat Berkah dengan menyambangi beberapa warga kurang mampu di Wilkum yang ia pimpin.(jasa)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini