5 Rumah Hangus Terbakar di Pematang Silimahuta

Sebarkan:


SIMALUNGUN
| Kebakaran hebat landa pemukiman penduduk di Dusun Bage Nagori (desa) Ujung Saribu, Kecamatan Pematang Silimahuta, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara, Senin (30/5/2022) sekira pukul 09.00 WIB.

Informasi dihimpun, insiden kebakaran ini memusnahkan lima (5) unit rumah masing masing milik, Demsi Tambun Saribu (70), Rosinta Girsang (65), Sinta Simarmata (58) dan Jamahab Girsang (60), Sampe Situngkir (65), semua warga Dusun Bage, Desa Ujung Saribu, Kecamatan Pamatang Silimahuta, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara. 

Menurut sumber, api diduga berasal dari dapur rumah salah satu korban, Jamahab Girsang, saat penghuni rumah sedang merebus air menggunakan tungku kayu bakar. 

Naas, api di duga menyambar ke dinding dapur yang terbuat dari papan mengakibatkan api cepat membesar dan menjalar ke rumah sebelah hingga meludeskan empat rumah lainnya termasuk rumah korban. 

Dilaporkan, insiden kebakaran ini tidak ada menelan korban jiwa, namun kerugian di taksir mencapai ratusan juta rupiah. 

Atas kejadian kebakaran ini belum di dapat keterangan resmi dari pihak berwenang terkait penyebab pasti kebakaran, namun sumber menyebut di TKP terlihat pihak kepolisian dari Polsek Seribudolok Resort Polres Simalungun sedang melakukan pemeriksaan dan pengamanan. (MOL-Bay)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini