Mahasiswa Lakukan Aksi di Depan Pemko Binjai Minta THM Ditutup Permanen

Sebarkan:
Sekda kota Binjai Irwansyah Nasution saat menjumpai mahasiswa yang melakukan aksi di depan Kantor Walikota Binjai


BINJAI | Puluhan mahasiswa dari HMI, IMM GMNI dan FPMB-SU melakukan aksi demo di depan Kantor Pemerintah Kota Binjai, Rabu (19/1/2021).

Dalam aksinya puluhan mahasiswa meminta pemerintah Kota Binjai menutup Tempat Hiburan Malam (THM) secara permanen karena diduga menjadi sarang peredaran narkoba.

Selain itu mahasiswa juga meminta Pemerintah Kota bersama Kepolisian resort Binjai melakukan inspeksi langsung ke akses THM di perbatasan Kota Binjai selama tiga bulan.

Kemudian mereka meminta Pemerintah Kota Binjai menyampaikan kepada Pemprov Sumut untuk tidak ada proses tawar menawar kepada pihak menejemen THM dan menutup secara permanen dengan cara mencabut izin usaha THM karena belum memiliki izin yang lengkap.

Mereka juga mengapresiasi pihak kepolisian Polres Binjai yang telah berhasil mengungkap peredaran narkoba internasional dan mendukung kepolisian untuk memberantas dan mengawasi serta mencegah peredaran narkoba yang melewati  wilayah Binjai menuju lokasi THM.

Usai menyampaikan aksinya puluhan mahasiswa ditemui Sekretaris Daerah Pemerintah Kota Binjai Irwansyah Nasution dan melakukan diskusi di Aula Pemko Binjai.

Mahasiswa saat melakukan diskusi di Aula Pemko Binjai dengan Sekretaris Daerah Pemko Binjai Irwansyah Nasution.


Menanggapi aspirasi mahasiswa, Sekretaris Daerah Pemko Binjai, Irwansyah Nasution mengatakan senang dengan apa yang dilakukan mahasiswa menyampaikan aspirasi masyarakat.

"Apa yang teman-teman mahasiswa dirasakan sama yang seperti yang kami rasakan, permasalahan ini sudah lama, kita apresiasi Gubsu melakukan aksi mengumpulkan tiga kepala daerah Binjai, Langkat dan Deli Serdang lalu melakukan aksinya," ucapnya.

Irwansyah mengatakan tempat hiburan malam merusak generasi di Kota Binjai, apa yang dilakukan rekan-rekan mahasiswa menjadi dukungan moral kepada Pemko Binjai dan Pemerintah Sumut.

"Aspirasi yang rekan-rekan mahasiswa akan saya sampaikan kepada Walikota Binjai dan akan diteruskan ke Pemerintah Provinsi Sumatera Utara," katanya.

Irwansyah mengatakan untuk menutup akses jalan ke THM tidak mungkin bisa dilakukan, kerena itu merupakan jalan umum tetapi kita akan melakukan inspeksi dan melakukan pemantauan.

"Pemko Binjai akan menyampaikan aspirasi mahasiswa kepada Gubus agar tidak akan melakukan tawar menawar terkait THM dan sebelum saya baca di media Gubsu bilang tidak ada tawar menawar terkait THM ini," ucapnya.

Dalam diskusi itu, Aksi Mahasiswa bersatu yang diwakili Ketua FPMB-SU, Randy Permana mengatakan ada THM yang masih buka meski sudah dilakukan penyegelan.

"Diam-diam ada THM yang masih buka dan bisa masuk dari belakang, ini informasi A satu dari masyarakat dan bisa kita tunjukan buktinya," katanya sambil menunjukan video dari handphonenya.

Irwansyah mengatakan Pemerintah Kota Binjai dan Polres Binjai berkomitmen memberantas peredaran narkoba. "Sekda mewakili Walikota Binjai, Kasat Intel mewakili Kapolres Binjai berkomitmen memberantas peredaran narkoba di Kota Binjai," pungkasnya.(Ml/Ism)


 


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini