Tukang Pembuat Alen Alen Desa Emplasmen Kaget Dikasi Rp8 Juta Oleh Presiden Jokowi

Sebarkan:

Presiden saat memberikan uang saku pada pengerajin makanan ringan dan pekerjanya

DELISERDANG |
Kunjungan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Desa Emplasemen Kualanamu Kecamatan Beringin Kabupaten Deliserdang membuahkan rezeki dadakan bagi sejumlah masyarakat. Selain membagikan 1.000 paket sembako, Presiden di sela kunjungan  meninjau kegiatan Vaksinasi massal juga mampir melihat proses pembuatan kerupuk Alen Alen di Desa itu.

Kebiasaan Presiden Jokowi yang suka blusukan nyasar ke rumah warga yang mempunyai usaha makanan ringan dengan beberapa orang pekerja dari warga setempat. Presiden menyapa pemilik usaha makanan ringan itu dan ibu ibu yang menjadi pekerja pembuatan Alen Alen dari bahan baku ubi kayu tersebut.

Presiden Jokowi memberikan apresiasi atas usaha rumahan yang dibuat dan dapat memperkerjakan beberapa orang Masyarakat untuk membantu ekonomi keluarga.

"Ini saya kasi uang delapan juta. Lima juta buat pengusahanya dan tiga juta buat pekerja bagi bagi," ucap Presiden, Kamis (16/09/202).

Warga yang diberi uang kaget dari Presiden sungguh senang luar biasa. Mereka tak menyangka akan bertemu Presiden dan dikasi uang.

Bupati Deliserdang H. Ashari Tambunan mendampingi Presiden RI Joko Widodo. Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan, Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi, saat meninjau kegiatan vaksinasi Covid-19 secara pintu ke pintu (door-to-door) untuk masyarakat dan sekaligus melihat pengerajin makanan ringan Alen-alen di Desa Emplasmen Kuala Namu, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang.(wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini