Gencar ! Koramil Kutalimbaru Tekankan Warga Patuhi Prokes

Sebarkan:


DELISERDANG |
Untuk memutuskan mata rantai penyebaran Virus Covid-19 di wilayah teritorial Koramil 02 Kutalimbaru jajaran Kodim 0204, personil Babinsa terus melakukan penekanan pada warga di desa binaan masing masing untuk mengikuti aturan Protokol Kesehatan (Prokes) sesuai peraturan Pemerintah Kabupaten Deliserdang perbub No 77 tahun 2020.

Hingga kini masih ada saja masyarakat yang tidak mengindahkan aturan protokol kesehatan tersebut. Sehingga dalam program harian yang sudah ditetapkan, Koramil 02 Kutalimbaru tetap berkomitmen menjalankan sosialisasi dengan mendatangi masyarakat dan meminta mereka untuk mematuhi protokol kesehatan.

Sertu Efendi Babinsa Koramil 02 Kutalimbaru, Selasa (24/11/2020) sore menyampaikan, Dia  melaksanakan kegiatan harian memberi sosialisasi tentang imbauan kepada warga masyarakat yang sedang berada di salah satu kedai kopi di Kantor Camat Kutalimbaru untuk terus mengikuti protokol kesehatan dalam beraktivitas.

"Mengingatkan kepada masyarakat agar senantiasa menerapkan tentang Protokol Kesehatan Covid 19 dalam kehidupan sehari hari, agar terhindar dan terpapar Virus Corona," ujarnya.

Sertu Efendi meminta warga biasakan memakai masker, menjaga jarak dan rajin berolahraga untuk meningkatkan imun tubuh agar kuat tidak gampang terserang penyakit.(wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini