DPD Mapancas Berbagi Sembako Bantu Masyarakat Kecil Akibat Covid-19

Sebarkan:
LABUHANBATU - Kepedulian masyarakat Labuhanbatu terhadap Virus Corona (Covid-19) sangat antusias.

Ini terbukti dengan banyaknya ormas maupun OKP yang saling peduli dan bergotong royong untuk saling membantu dalam mencegah Virus Corona, Senin (6/4/2020).

DPD Mapancas Labuhanbatu bersama berbagi paket sembako, Hand Sanitizer dan Masker, kepada para penarik becak seputaran Kota Rantauprapat seperti depan RSUD Rantauprapat, didepan Suzuya, simpang Mangga bawah, didepan Brastagi Supermarket, dan Pasar Glugur.

Dalam kesempatan ini, Ketua DPD Mapancas Kabupaten Labuhanbatu Andry Ansyari Harahap, kepada wartawan menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk dilakukan dan diharapkan dapat sedikit menjawab tentang permasalahan masyarakat di tengah wabah Virus Covid-19 yang sedang merebak sekarang ini.

"Sekitar 200 paket sembako, 120 Hand Sanitizer dan Masker disumbangsihkan kepada mereka. Semoga bantuan tersebut bisa mengurangi beban kebutuhan mereka dalam menyikapi kesulitan ekonomi saat ini," tutupnya. (Husin)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini