Mahasiswa Asal Tebingtinggi Harap AKD DPRD Segera Diselesaikan

Sebarkan:
TEBINGTINGGI - Aliansi Mahasiswa Tebing Tinggi (AMTT) berharap pimpinan dan anggota DPRD Tebingtinggi bisa menyelesaikan permasalahan pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) secara arif.

Demikian disampaikan Ketua AMTT Peter Munthe didampingi Sekretaris Hilman Hafiz kepada wartawan, Senin (3/1/2020).

Peter mengatakan meski kuliah di Medan, mereka yang tergabung dalam AMTT senantiasa terus mengikuti perkembangan permasalahan AKD DPRD Tebingtinggi.

Menurutnya, sudah 124 hari masa kerja DPRD, belum ada satu produk hasil kerja 25 anggota DPRD yang dihasilkan untuk masyarakat Kota Tebingtinggi.

"Yang terjadi malah konflik sesama anggota dewan, karena hanya mempertahankan ego kelompok, sungguh memprihatinkan dan memalukan," katanya.

Sebagai mahasiswa asal Kota Tebingtinggi, mereka akan segera menyampaikan sikap kepada masing-masing pimpinan parpol atas sikap anggota DPRD Tebingtinggi.

Diharapkan pimpinan partai politik di pusat dapat menentukan sikap terhadap anggotanya di DPRD Tebingtinggi.

"AMTT tidak berada di kelompok manapun, hanya menginginkan Kota Tebingtinggi tetap kondusif, aman dan maju. DPRD semestinya bersama Wali Kota menjalankan amanah warga Tebingtinggi, bukan malah mempertontonkan hal yang jelek kepada umum," pungkasnya. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini