Usai Makan dari Panitia Pilkades, 21 Warga Tinggi Raja Asahan Diduga Keracunan

Sebarkan:
ASAHAN - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Tinggi Raja, Kecamatan Tinggi Raja, kabupaten Asahan, Sumatera Utara, meninggalkan duka terhadap warga.

Pasalnya, ada warga diduga keracunan makanan akibat memakan nasi dari kumpulan yang diberikan oleh para calon Kades.

Akibatnya, sebanyak 21 orang warga Kecamatan Tinggi Raja diduga mengalami keracunan makanan. Sehingga dengan kejadian tersebut membuat warga panik.

Camat Tinggi Raja Syaiful Pasaribu, Kamis (19/12/2019) menjelaskan, ada sebanyak 21 warga mengalami keracunan diduga karena makan nasi yang dikumpulkan para calon Kades kemarin.

Adapun korban yang mengalami keracunan, mulai dari orang tua dan anak kecil, sehingga dari korban yang diduga keracunan ada yang di bawa ke Rumah sakit dan sebagian masih melakukan pemeriksaan dan perawatan di Puskesmas Tinggi Raja.

"Sebanyak 2 orang dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Haji Abdul Manan Simatupang (RSUD HAMS) Kisaran, 1 orang di Rumah Sakit Kartini. Sementara, sisanya ada di Puskesmas," ujar Camat.

"Untuk saat ini kita belum tahu akan bertambah lagi korban atau tidak, yang jelas kita akan terus memantau perkembangan ini," tukasnya. (Rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini