IPNU Sergai Ingatkan Parpol Untuk Tidak Membodohi Pemilih Pemula

Sebarkan:
Logo Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama 

SERGAI | Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) Serdang Bedagai memberikan statment nya kepada media tentang pandangan mereka terhadap ajang Pemilu  serentak 2019, Senin 01/04/2019 Pagi. Ketua Umum, Ahmad Muhazir mengingatkan partai politik agar tidak membodohi pemilih pemula yang jumlahnya mencapai 20 sampai 40 % dari total jumlah pemilih di Sumatera Utara.

Kepada wartawan Hazir mengatakan, pemilih pemula dan remaja, justru perlu diberikan pendidikan politik. “Ini penting mengingat selama ini, pengalaman yang lalu-lalu, partai politik lebih sering memanfaatkan mereka sebatas untuk hura-hura politik, seperti pengerahan massa dan konvoi-konvoi, sehingga pendidikan politik wajib hukumnya diberikan kepada pemilih pemula agar mereka yg notabenenya masih hijau dalam dunia politik memiliki kesadaran dan partisipasi politik secara proporsional,” tegas Hazir.

Oleh karena itu, IPNU Serdang Bedagai akan selalu siap untuk bekerjasama dengan berbagai pihak, dalam hal ini KPU Serdang Bedagai dan Bawaslu Serdang Bedagai untuk melakukan pendidikan politik bagi pemilih pemula.

Di lain tempat, Almaswin Purba yang merupakan Sekretaris Umum IPNU Serdang Bedagai mengatakan bahwa konsekuensi demokrasi telah menempatkan setiap warga Negara mempunyai hak pilih untuk menentukan arah dan kebijakan Negara melalui sistem perwakilan, Tak terkecuali para pemilih pemula atau yang biasa kita sebut kaum Milenial.

“Jangan sampai para pemilih pemula ini tidak menentukan pilihan secara otonom dan sadar. Tapi mereka perlu diajak untuk benar-benar sadar hak dan pilihannya. Agar tidak gampang diperalat para elit-elit politik. Dan kami sangat berharap agar pola pendekatan partai kepada pemilih pemula dilakukan secara elegan, mencerahkan dan mencerdaskan,” ungkap Almaswin.

Selain itu IPNU Serdang Bedagai juga akan menggalang sinergi bersama organisasi yang sejajar setingkat pelajar dan remaja, baik dari Muhammdiyah, Al-Wasliyah, Pelajar Islam Indonesia dan organisasi lainnya  yang ada dikabupaten Serdang Bedagai untuk menyelamatkan pemilih pemula dari pembodohan politik.(salim)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini