Diduga Arus Pendek Listrik, Tiga Rumah Semi Permanen Ludes Terbakar

Sebarkan:

Binjai - Tiga rumah semi permanen dikawasan Jalan Salak, Lingkungan III, Kelurahan Limau Sundai, Kecamatan Binjai Barat, Kota Binjai ludes  terbakar, Sabtu (16/3/19).

Lima unit mobil Damkar milik Pemerintah Kota Binjai turun ke lokasi untuk memadamkan api. Satu jam kemudian, api akhirnya berhasil dipadamkan.

Kapolsek Binjai Barat, AKP Arnawati mengatakan, ketiga pemilik rumah tersebut masing-masing Erlina Wati (50), Mariati (56) dan Nafsiah (53).

Dijelaskannya, api pertama kali bersumber dari dalam kamar Mariati. "Dari pengakuannya, saat itu Mariati sedang berada di dalam kamar, tiba-tiba ada api jatuh dari atas atap rumah dan membakar seluruh isi kamar," jelas AKP Arnawati yang saat itu berada di lokasi.

Dikatakannya, Cuaca yang terik dan rumah yang terbuat dari papan membuat api cepat menjalar ke rumah lainnya.

"Saat kejadian memang cuaca terik, selain itu, rumah yang berada disebelahnya juga terbuat dari papan, sehingga api dengan cepat merembet ke rumah sebelah," terang mantan Kapolsek Binjai ini.

Dugaan sementara, lanjutnya, api berasal dari hubungan arus pendek listrik. Namun, pihaknya akan menurunkan tim labfor untuk membantu penyelidikan dan mengetahui asal api.

"Kita akan turunkan tim labfor Polda Sumut untuk penyelidikan ini agar mengetahui apa penyebab sebenarnya," terangnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. (hendra).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini