Satpam Kritis Ditikam 3 Liang

Sebarkan:
Deliserdang - Naas dialami Hendrik Tarigan (37) warga Dusun I,Desa Tiga Juhar, Kecamatan STM Hulu. Pasalnya pria yang berprofesi satpam ini ditemukan warga dalam kondisi kritis bersimbah darah dengan 3 luka tikaman dibagian perut, bahu dan kepala usai berpelukan dengan ST (30) petani yang tinggal di Dusun II, Desa Rumah Lengo,Kecamatan STM Hulu persis didepan warung tuak pada Kamis (19/7) sekira pukul 22.00 Wib.

Informasi diperoleh pada Jumat (20/7), sebelumnya sekira pukul 21.30 Wib, korban disebut-sebut terdengar warga sekitar memanggil nama ST dari luar rumah yang tak jauh persis dari warung tuak milik marga Ginting. Ketika itu ST berada didalam rumahnya. Mendengar namanya dipanggil, lalu ST pun keluar dari dalam rumahnya dan menjumpai korban. Saat berjumpa, korban dan ST disebut-sebut sempat saling berpelukan layaknya dua sahabat yang lama tak bertemu. Tak lama berpelukan tiba-tiba korban roboh ditanah dan bersimbah darah. Sementara ST pergi meninggalkan korban dilokasi dan belum diketahui kemana perginya.

Tak lama kemudian petugas Polsek Tiga Juhar dan warga sekitar maupun yang melintas dilokasi itu coba berupaya menolong korban yang terlihat kritis karena mengalami luka di bagian perut, bahu serta kepala itu langsung dibawa ke Puskesmas Tiga Juhar kemudian dirujuk ke RS Sembiring Deli Tua. Tak jauh dari lokasi kejadian, petugas menemukan sebilah pisau tanpa gagang yang ada bercak darahnya.

Terkait kejadian itu, hingga kini Polsek Tiga Juhar masih melakukan penyelidikan dan menunggu pihak korban membuat laporan. Korban pun dikabarkan masih dalam perawatan intensif di RS Sembiring Deli Tua akibat luka bagian perut, bahu serta kepala. "Kita masih melakukan penyelidikan dan motifnya belum diketahui. Korban belum membuat laporan dan belum kita periksa karena masih menjalani perawatan,” tegas Kapolsek Tiga Juhar AKP Ilham. (manahan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini