Wabup Nias Barat Hadiri Musrenbang RKPD 2019 di Kecamatan Lahomi

Sebarkan:

Bertempat Aula Kantor Camat Lahomi berlangsung kegiatan Pelaksanaan Musrenbang Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD).

Kabupaten Nias Barat Tahun 2019 Di Kecamatan Lahomi yang turut dihadiri Wakil Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, Anggota DPRD, Camat dan segenap Kepala Desa, BPD & LPM se-Kecamatan Lahomi, hadir juga Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan sejumlah Kepala Sekolah SD, SMP, SMA/SMK dan pimpinan OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Barat.

Dalam arahan dan bimbingannya Wakil Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengatakan bahwa musrenbang Tingkat Kecamatan merupakan Forum Antar Para Pelaku Pembangunan dalam rangka Menyusun Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Nias Barat Tahun 2019.

"Pelaksanaan musrenbang ini adalah amanat dari undang-undang nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional," ujarnya.

Pelaksanaan musrenbang ini bertujuan untuk mendapatkan masukan awal dalam proses penyusunan RKPD kabupaten Nias Barat Tahun 2019, sinkronisasi agenda dan prioritas pembangunan di kecamatan dengan prioritas perangkat daerah sebagai instansi teknis pelaksana program/kegiatan di daerah.

"Yang mana untuk pelaksanaan program/kegiatan tersebut tentunya memerlukan dukungan pendanaan, baik yang bersumber dari APBD Kabupaten, APBD Provinsi maupun APBN," ujar Wakil Bupati.

Disamping itu, kata Wakil Bupati, bahwa diharapkan pelaksanaan musrenbang ini menjadi media interaktif bagi segenap stakeholders kecamatan untuk menetapkan program dan kegiatan kecamatan serta rekomendasi kebijakan guna mendukung implementasi program/kegiatan tahun anggaran berikutnya.

"Forum ini juga merupakan bentuk komitmen bersama di antara para Pemangku Kebijakan Daerah dalam pencapaian pembangunan yang berkualitas, efektif, efisien, transparan dan akuntabel," tegasnya.

Dia mengajak untuk terus bergerak dan berupaya semaksimal mungkin, membangun Nias Barat ini dengan berbagai dukungan potensi yang kita miliki.

Pembangunan infrastruktur jalan, pengembangan ekonomi, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan merupakan target yang harus dicapai setiap tahunnya.

"Untuk itu, mari kita bekerjasama dan bergandengan tangan untuk memikirkan kemajuan dan kesejahteraan bersama," ujar Wabup mengakhiri. (Marinus Lase/Emanuel Hia)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini