Sekdakab Palas Lepas Pawai Akbar Muharam di Sosa

Sebarkan:
Sekdakab Palas Arpan Nasution didampingi Camat Sosa, H. Asnan Lubis, saat melepas peserta pawai akbar memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharam 1439 hijriyah.

Dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 Muharam 1439 hijriyah, Sekdakab Palas, Arpan Nasution melepas pawai akbar yang dipusatkan di Lapangan Conoco Pasar Ujung Batu Kecamatan Sosa Kabupaten Padang Lawas (Palas), Kamis (21/9/2017).

Pawai akbar dengan menampilkan drumband ini, diikuti oleh seribuan orang pelajar dan santri dari berbagai sekolah dan pondok pesantren (ponpes) di Kecamatan Sosa, didampingi guru dan kepala sekolah serta kelompok pengajian kaum ibu.

Barisan peserta pawai akbar Tahun Baru Muharam 1439 hijriyah yang terlihat semangat dan antusias ini, tentu saja menarik perhatian dari masyarakat setempat dan membuat arus lalu lintas di sepanjang rute yang dilalui mengalami kemacetan untuk beberapa menit.

Turut hadir di kegiatan itu, Anggota DPRD Palas, jajaran Muspika Sosa, Kapolsek Sosa, Danramil 09/ Sosa, Ketua MUI Sosa, pimpinan Ponpes di Sosa, sejumlah kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, pengurus OKP dan PNNB se-Sosa.

Dalam sambutanya Sekdakab Palas, Arpan Nasution mengatakan, peringatan ini merupakan momentum bagi tiap pribadi muslim, dari prilaku yang kurang baik menjadi pribadi yang lebih baik.

"Melalui tahun baru hijriyah ini, marilah kita menuju perubahan dalam hidup dan kehidupan menuju ke arah yang lebih baik. Mempersiapkan kehidupan di dunia juga persiapan bekal ke akhirat kelak," ucap Arpan. 

Sementara Camat Sosa, H. Asnan Lubis menyebutkan, kegiatan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam merupakan agenda rutin yang dilakukan pihaknya setiap tahun.

"Selain pawai akbar, kegiatan juga diisi dengan pengajian dan ceramah agama, penyantunan anak yatim, serta beberapa perlombaan, mulai tingkat TK/PAUD, MDA se Kecamatan Sosa, dalam rangka memeriahkan peringatan tahun baru Islam 1 Muharam 1439 hijriyah," ujarnya.

Selain untuk memperingati perayaan Tahun Baru Islam, ujarnya, kegiatan ini juga untuk menjalin tali silaturrahmi antara pemerintah dengan masyarakatnya, juga sebagai sarana meningkatkan ukhuwah Islamiyah.

Acara ini juga diisi dengan tausiah ceramah agama oleh alustadz H. Muhammad Yusuf Nasution dari Angkola Kabupaten Tapsel.(pls-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini