HUT Bhayangkara ke 71 di Langkat, Kapolres Naik Gajah

Sebarkan:

HUT Bhayangkara ke 71 di Langkat, Kapolres Naik Gajah



Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke 71 seluruh jajaran kepolisian melakukan apel bersama di daerah masing-masing.

Begitu juga dengan di Langkat, ratusan personil gabungan dari Polres Langkat, Kodim 0203 Langkat, Yonf Arhanudse, Yonf Raider, Marinir, Satpol-PP dan Satpam laksanakan Apel gabungan.

Apel gabungan ini di laksanakan sama seperti Apel-apel di daerah lain pada umumnya nya. Namun usai kegiatan apel berlangsung, sepasang gajah masuk ke tengah lapangan.

Di lapangan tersebut, 20 orang perwakilan dari seluruh instansi yang ikut upacara HUT Bhayangkara ini bersatu melakukan kegiatan tarik tambang melawan gajah tersebut.

Usai kegiatan tarik tambang antara personil gabungan melawan gajah, kegiatan di sambung dengan foto bersama, dengan para gajah. Seluruh peserta pun berantusias bergantian melakukan foto bersama dengan gajah tersebut.

Menurut Kapolres Langkat, AKBP Dede Rojudin, mengatakan bahwa kegiatan mendatangkan gajah ini untuk mempersatukan seluruh perajurit.

"Kita hadirkan gajah ini merupakan pemberian dari rekan rekan yang dari tangkahan untuk menghadirkan gajah gajah ini. Kita buat kegiatan tarik tambang antara perajurit dengan gajah ini untuk menunjukan bahwa apabila seluruh unsur bergabung, musuh bangaimanapun akan mudah dikalahkan," ungkap Kapolres Langkat.(lkt-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini