Diduga Penyakitnya Kambuh, Kodir Ritonga Warga Tapsel Meninggal Dunia Saat Dalam Perjalan.

Sebarkan:

 



LANGKAT | Diduga penyakitnya kambuh, pria paruh baya, Kodir Ritonga (50), warga Tapsel, Rabu (10/7/2024), tewas sekitar pukul 16.00.wib di Desa Halaban, Kecamatan Besitang, Langkat.

Untuk pemeriksaan medis, kemudian mayat tersebut dievakuasi ke Puskesmas Kecamatan Besitang. Sebelumnya, Kodir disebut-sebut menderita penyakit lambung.

Menurut Satria Irawan (43), warga Jakarta, sebagai sopir mobil box itu mengatakan, Selasa (09/07/2024) pagi, keduanya berangkat dari Medan untuk mengantar barang pesanan berupa Shampo mengunakan mobil box yang ia bawa dari jakarta. 

Setibanya di Pos Perbatasan Aceh-Sumut, teoatnya Desa Halaban, Satria bersama Kodir terpaksa berhenti dan beristrahat di Desa Halaban, 

"Kami tak dapat lagi melanjutkan perjalanan, kata Satria, karena temannya, Kodir Ritonga, selaku pemandu jalan, itu tiba-tiba sakit," ujarnya. 

Untuk pertolongan medis, lanjutnya, dia sempat membawa temannya itu ke klinik terdekat. Selain upaya pengobatan medis, Satria juga berupaya menghubungi pihak Yayasan agar Kodir bisa pulang ke Medan dengan menumpang mobil Yayasan yang akan pulang dari Aceh menuju Medan. 

Mendapat informasi ada orang yang meninggal, personil polisi dari Polsek Besitang bersama petugas medis dari Puskesmas bergerak ke Desa Halaban, sembari mengevakuasi mayat dengan mobil ambulan ke Puskesmas Besitang.

Kanit Reskrim Polsek Besitang, Ipda W Situmorang menghubungi pihak keluarga korban untuk datang ke RS Bayangkara Medan. Setelah mendapat pemeriksaan di RS tersebut, kemudian pihak kepolisian akan menyerahkan mayat korban ke pihak keluarga. 

"Malam ini juga, pihaknya bekerjasama dengan petugas Puskesmas Besitang akan membawa mayat tersebut ke Medan. Namun untuk dilakukan autopsi atau tidak kita masih menunggu keputusan pihak keluarga. Dan kalau pihak keluarga ikhlas kematian Kodir karena sakit dan menolak untuk dilakukan autopsi, ya pihak keluarga diminta untuk membuat surat pernyataan di atas materai," ucap Kanit Reskrim.

Pihak keluarga, lanjutnya, akan menjemput mayat Kodir ke RS Bhayangkara Medan, untuk selanjutnya dimakamkan di kampung halamannya, ujar Kanit Reskrim kepada Metro Online saat di Puskesmas Besitang.(m/lkt1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini