Camat Tanjung Morawa Resmikan SMK Yayasan Khaira Ummah Mumtadz

Sebarkan:

Camat Tanjung Morawa Ibnu Hajar meresmikan SMK Khaira Ummah Mumtadz Rabu 10/7/2024
DELISERDANG | Camat Kecamatan Kecamatan Tanjung Morawa, H Ibnu Hajar S. Sos meresmikan Sekolah Menengah Kejuruan Swasta Yayasan Khaira Ummah Mumtadz di Jalan Pembangunan Lingkungan III Kelurahan Pekan Tanjung Morawa, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deliserdang. Rabu 10/7/2024.

Kegiatan juga dihadiri Lurah Kelurahan Pekan Tanjung Morawa, Fuad Ikhwan Hasibuan S. STP, Kasie Kessos Kelurahan Pekan Tanjung Morawa, Farhan Rifa Aufa Capah, S.Tr.Ip, Ketua Yayasan Khaira Ummah Mumtazd, H Jemu Kartolo, Kepala Desa Tanjung Morawa B, Nazarianti, Babinsa Kelurahan Pekan Tanjung Morawa, Serda Mhd Suyono, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pekan Tanjung Morawa, Aiptu Rudi Sitorus
serta tokoh masyarakat Kelurahan Pekan Tanjung Morawa.

Yayasan Pendidikan Khaira Ummah Mumtazd saat ini adalah SMK dengan kopetensi keahlian Rekayasa Perangkat Lunak ( RPL ) serta Desain Komunikasi Visual ( DKP ).

Dalam sambutanya  Ketua Yayasan
Drs.H.Jemu Kartolo mengatakan pihaknya membuka sekolah ini untuk mendidik anak - anak agar lebih terampil dan mandiri. SMK ini memiliki dua jurusan yakni RPL dan DKP.

" Harapan kami, semoga SMK Khaira Umma dapat melahirkan generasi bangsa yang terampil dan mandiri serta siap bersaing dalam bidangnya," ujar Jemu Kartolo.

Sementara itu dalam sambutannya Camat Kecamatan Kecamatan Tanjung Morawa, H Ibnu Hajar S. Sos mengungkapkan kalau hari ini bersyukur kepada Allah SWT, telah terbangun SMK. Apa yang kami inginkan, Alhamdulillah sekarang ini terwujud.

Semoga kedepan SMK ini jangan saja mengajarkan ilmu dan teknologi, tetapi harus tetap menjaga adab. Sekolah ini merupakan sesuatu yang luar biasa.

" Semoga yayasan ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat. Ayo sama - sama kita jaga sekolah ini.
Dengan ucapan  Bismillahirrahmanirrahim SMK Khaira Umma saya resmikan," sebut Camat Tanjung Morawa disambut dengan tepuk tangan.

Acara dilanjutkan dengan pemotongam pita serta melihat ruangan dan fasilitas sekolah diruangan kelas yang ada.( Wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini