Sidak Pasar Jelang Idul Adha, Kasdim 0204 DS Dampingi Pemkab

Sebarkan:

Kasdim 0204 DS Mayor TM Panjaitan bersama Pejabat Pemkab DS sidak Pasar Bakaran Batu Selasa 11/6/2024 
DELISERDANG | Kasdim 0204 DS Mayor CZI TM Panjaitan mendampingi pejabat Pemkab Deliserdang melakukan sidak di Pasar tradisional Bakaran Batu, Lubukpakam, Kabupaten Deliserdang. Selasa 11/6/2024.

Kunjungan pasar ini dipimpin Asisten II Pemkab Deliserdang H Khoirum Rizal beserta rombongan tiba di Pasar Tradisional Bakaran Batu disambut oleh kepala Pasar Iriana Sembiring.

Khoirum mengatakan tujuan sidak ini melaksanakan monitoring bahan pokok untuk mengetahui kestabilan harga dan ketersediaan stok sembako saat menyambut hari raya Idul Adha 1445 H.

" Untuk mengetahui harga bahan pokok yang dibutuhkan masyarakat jelang idul adha, berikut persediaannya," ucap Khoirum.

Dalam hal ini, Para pedagang pasar juga menyampaikan ada beberapa informasi terkait bahan pokok yang mengalami kenaikan, semua harga bahan pokok, daging dan ayam masih relatif stabil dan ketersediaan bahan pokok masih aman. 

Hadir dalam kegiatan Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Ir. Hj. Syahrifah Alwiyah, M.MA, Mewakili Kajari, Andi Salim, Mewakili Dinas pertanian Rumiati, Mewakili Kasatpol PP Muhammad Qurozi, Mewakili Kadis Kominfo Stan Edi Susanto, mewakili Kadis Ketapang, mewakili Disperindag Deliserdang, mewakili Dinas Perikanan, Babinsa Desa Bakaran Batu Serma Budi, Kasi Kebersihan Kecamatan Lubuk Pakam Rudi Meiliyadi serta Kepala Pasar Bakaran Batu dan pengelola Pasar Tradisional Deli mas.( Wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini