70 Ribu Warga Labuhanbatu Terima Bantuan Pangan dari Presiden Jokowi

Sebarkan:


LABUHANBATU | Untuk pertama kalinya Presiden Republik Indonesia Jokowidodo memijakkan kali di Kabupaten Labuhanbatu semenjak menjabat sebagai kepala negara Republik Indonesia.

Kedatangan Jokowi ke Kabupaten Labuhanbatu adalah dalam agenda pembagian bantuan pangan kepada 70 ribu masyarakat Labuhanbatu di Gudang Bulog, Jalan KH Dewantara, Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu, Sumut. Jumat (15/3/2024)

Sebelum menyerahkan bantuan, seperti biasanya  Presiden Jokowi memberikan hadiah sepeda kepada masyarakat yang berhasil menjawab pertanyaan dari beliau.

Salah satu penerima bantuan pangan Juraidah mengucapkan terimakasih kepada Jokowi atas bantuan yang diberikan.

" Saya merasa senang atas bantuan yang diberikan, bantuannya berisi beras dan sembako, lumayan bisa dikonsumsi selama seminggu, saya berharap kepada presiden yang terpilih nanti agar bantuan ini terus dilanjutkan." ucap Juraidah.

Masyarakat antusias dan berebut ketika Jokowi membagikan kaos, puluhan kaos berwarna hitam dibagian Jokowi kepada masyarakat penerima bantuan Pangan.

Dirut Perum Bulog, Bayu Krisna Mukti menyampaikan bahwa kunjungan Presiden Jokowi ke Labuhanbatu adalah untuk mengecek distribusi beras bulog di pasar serta membagi bantuan pangan untuk 70 ribu keluarga penerima manfaat di Labuhanbatu. 

" Saat ini stok beras bulog sekitar 500 ton dan cukup untuk stok masyarakat Labuhanbatu, apalagi saat ini para petani lagi panen." ucap Dirut

Tiga tempat Kunjungan Presiden Jokowi di Kabupaten Labuhanbatu antara lain  Pasar Glugur, Masjid Agung dan acara puncak di Gudang Bulog Labuhanbatu (Husin)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini