![]() |
Kapolres Sergai, AKBP Oxy Yudha Pratesta didampingi Wakapolres Kompol Damos C Aritonang mengimbau warga aktif mengawasi lingkungan masing-masing, Kamis (9/11/2023). |
Kasi Humas Polres Sergai IPDA Brimen mengatakan kepada metro-online.co di Seirampah, sidak tersebut guna memastikan Kamtibmas di wilayah perbatasan Wilkum Polres Sergai dalam situasi aman dan kondusif menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.
" Hari ini Kapolres melakukan Sidak ke perbatasan Wilkum Polsek Dolokmasihul," katanya.
Ia menyampaikan dalam sidak tersebut, Kapolres beserta rombongan Pejabat Utama Polres (PJU) Polres Sergai melakukan interaksi dan berbincang dengan warga untuk mengetahui situasi Kamtibmas, juga mengimbau warga agar aktif mengawasi lingkungan masing-masing dari terjadinya tindak pidana.
Setelah itu, Kapolres bersama para personel melaksanakan sholat zuhur di Mushallah Dzun Nur Polsek Dolokmasihul, sekaligus memberikan arahan kepada personel Polsek Dolokmasihul untuk meningkatkan kegiatan patroli di wilayah-wilayah rawan tindak kejahatan demi mewujudkan Kamtibmas aman dan kondusif.
"Ini merupakan cara dan penerapan program Kapolres Sergai yaitu Sergai me-Respons yang dicanangkan dalam memberi pelayanan, keamanan, dan kenyaman masyarakat di wilkum Polres Sergai," ungkapnya.
Turut serta mendampingi Kapolres Sergai melakukan Sidak ke Polsek Dolokmasihul Waka Polres KOMPOL Damos C Aritonang, Kasat Intel AKP Siswoyo Kasat Lantas AKP Andita Sitepu, Kasi Humas IPDA Brimen. (HR/HR)
Keteeangan Foto
IMBAU :