Empat Pelajar Binjai Dilepas Mengikuti Pemusatan Latihan Paskibraka Sumut

Sebarkan:
Teks foto: Sekretaris Daerah Irwansyah Nasution didampingi Kadispora Binjai Iwan Setiawan bersama para empat pelajar Binjai yang akan mengikuti pemusatan Latihan Paskibraka di Sumut.

BINJAI | Empat pelajar SLTA anggota Paskibraka Sumatera Utara 2023 asal Kota Binjai resmi dilepas oleh Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Binjai, Irwansyah Nasution, untuk mengikuti pemusatan latihan di Kota Medan, dalam resepsi yang digelar di Aula BKD Kota Binjai, Kamis (27/7/2023) pagi.

Keempat pelajar yakni Najla Raihana Sabita dari SMA Negeri 2 Kota Binjai, Vina Dwi Anjani dari SMA Negeri 6 Kota Binjai, Endy Septyan dari SMK Negeri 2 Kota Binjai, dan Muhammad Irfan Pranswanda dari SMK Swasta YPIS Maju Kota Binjai.

Kegiatan ini sendiri dilaksanakan bersamaan dengan resepsi pelepasan 15 peserta magang yang akan mengikuti program pelatihan kerja industri 2023 di PT Panasonic, Jakarta.

Sekretaris Daerah Kota Binjai, Irwansyah Nasution, dalam amanahnya, mengaku bangga. Sebab dari empat pelajar SLTA di Kota Binjai yang dikirimkan mengikuti seleksi Paskibraka Sumatera Utara 2023, seluruhnya berhasil lolos.

Atas dasar itu, dia meminta keempat pelajar terkait agar senantiasa menjaga kesehatan, semangat berlatih, utamakan disiplin dan kebersamaan, menjaga sikap dan perilaku, serta mendengar dan mengamalkan nasehat orangtua. 

"Saya minta tunjukan kemampuan terbaik kalian dan tetap jaga nama baik keluarga, sekolah, dan Kota Binjai. Saya turut doakan, kalian berempat sukses meraih cita-cita, dan mudah-mudahan ada salah satu dari kalian yang nanti jadi pembawa baki," ujar Irwansyah.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadis Pora) Kota Binjai, Iwan Setiawan, dalam laporannya menyatakan, keempat anggota Paskibraka Sumatera Utara 2023 asal Kota Binjai merupakan empat peserta terpilih dari 395 pelajar SLTA yang mengikuti seleksi Paskibraka 2023 di tingkat Kota Binjai. 

"Alhamdulillah, mereka berempat juga lolos seleksi Calon Paskibraka di Tingkat Provinsi Sumatera Utara, dan akan bergabung mengikuti pemusatan latihan di Kota Medan, bersama seluruh peserta dari berbagai kabupaten/kota, mulai 5 Agustus 2023 ini," Pungkasnya (Ml/Ism)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini