Dandim 0204 DS Ikuti Rapat Sektoral Dengan Kapolri di Mapolresta Deliserdang

Sebarkan:

Zoom Meeting dengan Kapolri di Mapolresta Deliserdang Kamis 6/4/2023
DELISERDANG | Dandim 0204 DS Letkol CZI Yoga Febrianto SH MSI mengikuti giat Zoom Meeting bersama Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (KAPOLRI), dan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka kesiapan Menghadapi Idul Fitri 1444 H / 2023 di Aula Tri Brata Polresta Deliserdang. Kamis 6/4/2023.

Tahun lalu, kita bersama berhasil melakukan pengamanan event Mudik Lebaran 2022, dimana Bapak Presiden memberikan apresiasi dan masyarakat merasa puas atas kinerja pemerintah dalam penyelenggaraan serta penanganan arus mudik, sehingga tahun ini diharapkan dapat lebih baik lagi,” ucap Kapolri dalam amanahnya.

Dikatakan oleh Kapolri pada rapat tersebut bahwa Opera Ketupat 2023 akan dilaksanakan selama 14 hari, yang akan dimulai pada tanggal 18 April s.d 1 Mei 2023.

“Berbagai upaya Polri pada Operasi Ketupat 2023 ini telah dipersiapkan, diantaranya yaitu membentuk pos terpadu di berbagai titik lokasi, persiapan rekayasa lalu lintas, personel pengamanan. Dengan nantinya akan dibantu oleh seluruh instansi terkait yang siap bersinergi untuk mensukseskan pelaksanaan Idhul Fitri 1444 H/2023 M,” ujar Kapolri

Turut hadir dalam kegiatan Wakapolresta Deliserdang AKBP Agus Sugiarso S.I.K, Kabag Ops Polresta Deliserdang Kompol Ricky Pripurna Atmaja S.I.K, Kasat Lantas Polresta Deliserdang Kompol Nasrul S. Kom, S.I.K, Wakasat IK Polresta Deliserdang  AKP J. Siregar, Kapolsek Jajaran Polresta Deliserdang, Perwakilan Dishub DS, Perwakilan PT. Angkasa Pura II (AV I), Perwakilan Avsec KNO, Perwakilan Damkar Kab. DS, Perwakilan Sat Polpp Kab. DS, Perwakilan Otoritas Bandara KNO, Perwakilan Imigrasi KNO, Perwakilan SDA BMBK Kab. DS dan Perwakilan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) KNO.

Sambutan juga disampaikan  Menko PMK  Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P. serta Penyampaian Materi dari masing masing Perwakilan Mentri.( Wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini