Karyawan Parkir Tewas Ditabrak Kereta Api Bandara KNIA

Sebarkan:


Karyawan Parkir Bandara Kualanamu Tewas di Tabrak Kereta Api Rabu 1/3/2023
DELISERDANG
| Kecelakaan maut menimpa seorang pria karyawan PT Secure yang bertugas bagian parkir Bandara Kualanamu Internasional Airport ( KNIA) Deliserdang. Tepatnya di perlintasan KA Railink Gate Way (Pintu Keluar / Masuk) Bandara KNIA Desa  Pasar VI Kualanamu Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang Rabu 1/3/2023 sekitar pukul 19.30 wib malam tadi.

Akibat peristiwa itu, korban mengalami luka berat dan meninggal dunia. Kasus ini kini sudah ditangani pihak Kepolisian Poresta Deliserdang. 

Informasi dihimpun, korban Aji Kurniawan Tanjung warga Dusun I Komp. Afdeling I Padang Pangkat Gebang Kabupaten Langkat. Korban tewas saat melintas di jalur kereta api khusus bandara Kualanamu.

Petugas Avsec Bandara KNIA Farizal yang bertugas di Pos Palang Kereta Api (Dibawah Fly Over) menerima informasi melalui jalur HT dari Stasiun KA Railink Bandara KNIA bahwa KA Railink yang melintas dari Bandara KNIA menuju Stasiun KA Medan telah menabrak seseorang di Jalur Kereta Api dekat Gate Way Bandara KNIA 

Selanjutnya, Petugas Avsec Bandara KNIA meneruskan informasi tersebut ke Supervisor Avsec Patar Siahaan yang langsung bergegas kelokasi kejadian.

Identitas Korban
Saat di lokasi, Petugas Avsec Bandara KNIA, ARFF Bandara KNIA bersama Karyawan PT. Secure Parkir dan Personil POM TNI AU (Personil Pam Parkir Bandara KNIA) melakukan pengecekan di sekitar TKP dan menemukan Korban sudah tergeletak di TKP dalam keadaan meninggal dunia 

" Jenazah Korban dibawa ke RSUD Drs. H. Amri Tambunan Jl. M.H. Thamrin No. 126 Lubukpakam oleh Petugas ARFF Bandara KNIA," kata Petugas Avsec dilapangan.

Kecelakaan diduga terjadi akibat korban tak waspada saat melintasi jalur Kereta Api hingga tertabrak. (Wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini