Turnamen Sepakbola Kapolres Toba CUP 2022 Begitu Seru, Kapolres Sampaikan Hal Ini

Sebarkan:

Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, SH, Sik, berikan trofi juara kepada Balige FC pada Turnamen Sepakbola Kapolres Toba CUP 2022.

TOBA
| Partai final Turnamen Sepak Bola Kapolres Toba Cup 2022 antara Siantar Narumonda FC versus BaligeFC berlangsung dramatis dan diakhiri dengan tendangan adu pinalti, di Lapangan Sepak Bola Raja Sipakko Napitupulu, Desa Parparean I, Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba, Minggu (13/11/2022).

Sebelum pertandingan dimulai, apel kesiapan Personil Polres Toba pada pengamanan pertandingan sepak bola Turnamen Kapolres Toba Cup 2022.

Pertandingan partai puncak antara Siantar Narumonda FC versus Balige FC dipimpin oleh wasit Militer Manurung, Asisten wasit 1, Leonardo Pakpahan, asisten wasit II, Onasis Barimbing. Jalannya pertandingan sepanjang 2x45 menit, kedudukan berkahir dengan skor kacamata (0-0). Sehingga dilakukan pertambahan waktu selama 1x10 menit, namun skor tidak berubah dan dilanjutkan dengan tendangan adu pinalti.

Adu pinalti yang begitu dramatis, yang dimenangkan oleh Balige FC dengan skor tipis 4-5. Dan akhirnya Balige FC menjadi juara 1 pada turnamen sepakbola Kapolres Toba CUP 2022.

Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, S.H, S.IK., bersama dengan Bupati Toba Ir. Poltak Sitorus menyerahkan piala tetap dan piala bergilir kepada para tim pemenang yaitu Juara 1 sebesar Rp. 10.000.000, Juara 2 sebesar Rp. 7.500.000, Juara 3 sebesar Rp. 5.000.000 dan Juara 4 sebesar Rp. 2.500.000,- 

Kapolres Toba, menyampaikan terimakasih banyak kepada seluruh masyarakat Toba yang sudah memberikan dukungan atas terselenggaranya Turnamen Sepakbola Kapolres Toba CUP 2022.

"Alhamdulillah, Puji Tuhan, semua berjalan lancar dan aman. Semoga ke depan, akan terlahir persepak bola asal Kabupaten Toba ikut membela Tim Nasional Indonesia," sebut Kapolres yang dikenal dekat dengan masyarakat ini.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia Turnamen Sepakbola Kapolres Toba CUP, Saut P Napitupulu, mengucapkan terimakasih untuk masyarakat Toba yang ikut berpartisipasi mengamankan dan dukungan turnamen ini.  

"Dan yang sangat luar biasa dari pak Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, yang begitu peduli dengan pemuda di Toba, dan beliau telah membuat agenda tahunan untuk membuat turnamen yang lebih besar lagi di tahun depan. Semoga Forkopimda yang lain peduli dengan pemuda Toba. Dengan membuat event-event lain, agar pemuda Toba jauh dari kenakalan remaja dan bahaya narkoba," ucap Saut atau biasa dipanggil Kades Uban ini.

Tim yang mendapatkan juara antara lain Juara I Tim Balige, Juara II Tim Narumonda, Juara III Tim Tampahan, Juara IV Tim Laguboti,  Tim terbaik dari Tim Partukoan, Kiper terbaik Aldiano dari tim Balige, Pencetak gol terbanyak Iwan Napitupulu 11 gol dari team Sigumpar dan Pemain terbaik A Barimbing dari tim Tampahan.

Pelaksanaan Pertandingan Sepak Bola Turnamen Kapolres Toba Cup tersebut berjalan dalam keadaan aman dan terkendali.

Kegiatan dihadiri oleh Bupati Toba Ir Poltak Sitorus, Sekda Kab. Toba Augus Sitorus, mewakili Dandim 0210 TU Taput, Mewakili PT TPL, Mewakili PT Inalum dan penonton sekitar 2000 orang. (OS)




Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini