DELISERDANG| Camat Labuhandeli Edi Siregar mengaku belum tahu tentang dokumen izin mendirikan bangunan (IMB) pembangunan puluhan rumah di Komplek Citraland, Desa Helvetia, Rabu (10/8/2022).
"Saya lagi rapat coba tanya Kasi Trantib," jawab Edi Siregar saat ditanya tetang ada atau tidak IMB bangunan rumah di komplek Citraland, melalui WA.
Hal yang sama diakui Kasi Trantib Kecamatan Labuhandeli Nurdin.
Menurutnya, dia baru bertugas selama tiga bulan di kantor Camat Labuhandeli.
"Saya baru bertugas dan langsung masuk pendidikan jadi belum tahu mengenai IMB Citraland," kata Nurdin melalui WA.
Walaupun begitu, Nurdin berjanji akan segera mencari tahu tentang dokumen IMB bangunan rumah di komplek Citraland.
Sementara itu, amatan di lapangan, walau cuaca saat itu panas terik sejumlah pekerja sedang bekerja menyelesaikan pembangunan puluhan rumah permanen di komplek perumahan Citra, Simpang KFC, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhandeli.
Tidak ditemukan plank IMB di sekitar proyek sehingga wajar menjadi pertanyaan apakah puluhan bangunan tersebut sudah punya IMB atau belum. Mengingat IMB merupakan salah satu sumber pendapatan asli daerah (PAD) di Kabupaten Deliserdang. (RE Maha/REM).